Road To Bang Boy Cup – Bogor

suasana kelas murai batu

suasana kelas murai batu

MediaBnR – Gelaran bergengsi dikota bogor, BnR Gunung Salak dan Siliwangi Enterprise berkolaborasi mengadakan Road To Bang Boy Cup (12/2) yang dihadiri jawara-jawara handal. Meski kawasan jungle-bogor sempat diguyur hujan pagi harinya gelaran tetap berjalan disambut kehadiran kicaumania.

DUEL MAUT M.S – NINJA HITAM – ABIMANYU

M.S milik H. Sukarto kembali raih juara utama dikelas BnR 36

M.S milik H. Sukarto kembali raih juara utama dikelas BnR 36

Di kelas bergengsi, yakni Kelas Murai Batu Ring hanya 36 gantangan, duel sengit terjadi antara tiga jawara murai papan atas M.S milik H. Sukarto, Ninja Hitam Milik Mr. Bonny dan Abimanyu miliknya Hanny Faroko. Tanpa basa-basi ketiga gaco handal ini berjajar saling ngotot (Gantangan 27-28-29 ) seakan tak mau kalah tebar pesona lewat lantunan irama ngeroll nembak yang memang diakui kualitasnya. Akhirnya, M.S raih posisi pertama, yang disusul oleh Ninja Hitam posisi runner up dengan beda satu bendera koncer dan kemudian Abimanyu berada diposisi ketiga dengan poin menempel sangat ketat.

Mr. Bonny kawal Raih Ninja Hitam raih 1,2 dikelas murai batu

Mr. Bonny kawal Ninja Hitam raih 1,2 dikelas murai batu

Mr. Teguh kawal Walet Team

Mr. Teguh kawal Walet Team

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Bersaingnya jawara-jawara tetap mendukung sportifitas dan saling menjalin silaturahmi, hal positif lainnya semoga dapat memacu adrenalin kicaumania melahirkan jawara handal dalam laga spektakuler untuk memajukan dunia perburungan.

Raja Gosip amunisi anyar Krispati Team raih juara 1 kelas bergengsi

Raja Gosip amunisi anyar Krispati Team raih juara 1 kelas siliwangi

Sementara di kelas Murai Batu Siliwangi, Raja Gosip milik Panji Krispati Team 75 SF kembali mempertontonkan kualitasnya merajai kelas ini yang finish di posisi pertama atas atraksinya pada gantangan 26 diantara 70 burung handal lainnya. posisi runner up disusul oleh Kudeta murai batu prestasi miliknya Mr. Teguh Walet SF. Masih disesi murai batu, kelas Gunung Salak Ninja Hitam milik Mr. Bonny akhirnya berhasil bertengger diperingkat pertama yang disusul oleh amunisi milik Mr. Teguh Walet SF menempel diposisi runner-up setelah menampilkan aksi-aksinya.

Ikbal 707 SF kompok raih kemenangan bersama Shogun dan Mr. Tengkleng

Ikbal 707 SF kompok raih kemenangan bersama Shogun dan Mr. Tengkleng

Kehadiran 707 SF kembali diperkuat oleh Shogun dan Mr. Tengkleng. Murai batu Shogun menampilkan lewat atraksinya digantangan 20 dengan meraih posisi pertama di kelas jungle. Sedangkan Mr. Tengkleng tampil ngedur dengan irama mewahnya di gantangan 12 dengan hasil akhir bertengger diperingkat pertama dikelas JBI, yang sesi sebelumnya amunisi Mr. Ikbal tampil diposisi runner up dikelas jungle.

Black Horse, Tombak, Setan Hejo sapu bersih juara 1,2 dan 3 kelas cucak hijau jungle

Black Horse, Tombak, Setan Hejo sapu bersih juara 1,2 dan 3 kelas cucak hijau jungle

Sementara itu dikelas cucak hijau, Atek Suherman Dream Team kembali menyapu bersih peringkat 1,2 dan 3 lewat punggawanya Black Horse finish diposisi pertama, Tombak berada diposisi runner up dan Setan Hejo diperingkat ketiga. Setelah raih kemenangan Dream Teamakan kembali perkuat squadnya dievent berikutnya.

Berakhir suksesnya gelaran ini, Doni Siliwangi dan Joni Uban mengucapkan terima kasih atas kehadiran rekan kicaumania yang telah mendukung gelaran ini. (IA)

Baca Juga : Daftar Juara Road To Bang Boy Cup – Bogor (19/2/2016)

 

Walet Team Tangerang konsisten dijalur juara

Walet Team Tangerang konsisten dijalur juara

Mr. Megosiswanto sukses bersama Greenstar

Mr. Megosiswanto sukses bersama Greenstar

Cicurug United bersaing ditangga juara

Cicurug United bersaing ditangga juara

Doni Siliwangi sukses kawal gelaran

Doni Siliwangi sukses kawal gelaran

Iwan Gading kawal murai batu Kudeta

Iwan Gading kawal murai batu Kudeta

NV-88 kembali borong trophy di road to bang boy cup - bogor

NV-88 kembali borong trophy di road to bang boy cup – bogor