cucak jenggot gacor_

Cucak Jenggot (Foto: dok mediabnr.com)

Meski, Cucak Jenggot burung  masteran, namun penanganan harian dan di lapangan berbeda satu sama lainnya. Tergantung karakter yang disesuaikan dengan stelan harian di rumah dan di lapangan.

Contohnya, Jeng Sri, Jenggot debutan Tomy, yang beberapa waktu lalu merajai uji prestasi di Mojokerto. Menurut Bodong, perawatnya, Jeng Sri biasa mandi sekali sehari. Yakni, pagi, sebelum dijemur. Lantas dijemur kurang-lebih satu jam.

Penjemuran selesai, jika tingkah laku burung loncat-loncat dibarengi paruh mulai terbuka. Selesai dijemur ditiriskan sebentar kemudian dikerodong untuk istirahat.

Ekstra fooding (EF) nya 3 ekor jangkrik, diberikan pagi hari dan 3 jangkrik lagi diberikan sorenya. Ditambahkan kroto secukupnya setiap hari, disamping pisang sebagai menu utamanya. “Kecuali menjelang tampil sebelum digantangkan ditambah ulat hongkong 5 ekor, sedangkan porsi pakan yang lainnya tetap,” katanya.

Dengan perawatan sederhana itu, namun nyatanya membuat burung tampil memukau, dengan trecetan suara gereja tarung yang membuat burung tersebut tampak menonjol di lapangan. (Sugeng/Dwo)