LOVEBIRD LL– AGUS HASTIAWAN BIRD FARM (AHBF) JAKARTA

 

Mediabnr.com – Agus Hastiawan (AHBF) Jakarta kembali eksis bersama besutannya. Yang paling terbaru,dia baru saja mengantarkan Lovebird LL debutanya tersebut ketangga juara digelaran nasional bersama BnR yakni  JGC Cup 1 yang dihelat di Buperta, Cibubur – Jakarta Timur, Minggu 28 November 2021 lalu. Dievent tersebut sang gaco sukses memetik gelar juara 1 dan 2.

Lovebird LL

Langkah Om Agus kian mantap dengan kehadiran amunisi gresnya ini. Meski sebelumnya dia juga sudah banyak mencetak gelar juara bersama Lovebird konsletnya diantaranya CC,DD dan masih banyak lagi Lovebird hebatnya yang diberi nama selalu menggunakan dua huruf sama.

Berapa pekan belakangan ini, Pamor LL diranah pecandu aksi bebas semakin melejit terutama Kelas utama acap digaetnya.berturut-turut mendulang gelar juara di Kopdar Konslet Sagitarius dan Piala Pahlawan Seribu jilid 2 (7/11) menjadi bukti kedahsyatan Lovebird satu ini.

Pada lawatan siang itu, Lovebird LL sukses mencuri perhatian juri yang bertugas hingga menobatkannya sebagai penghuni podium juara pertama saat berlaga disesi Lovebird umum Nagasaki dan Podium juara kedua BnR Jabodeksi.

Trophy yang diraih LL di Piala JGC Cup 1

Sejatinya LL memang burung istimewa. Sebelum pindah ketangan Om Agus ditangan pemilik sebelumnya Lovebird ini tidak hanya stabil prestasinya tapi juga mempunyai kualitas serta durasi ekek yang mewah.

Dalam perawatan kesehariannya, LL selalu rutin mandi sebelum dibawa kelapangan dan apabila tidak mau mandi kinerjanya pasti tidak akan maksimal,”Ungkap Benoy sang perawat.

Benoy sang perawat Lovebird LL

Untuk asupan pakannya dia selalu memberi Milet putih polos dan bersih serta memberikan buah dan sayuran kesukaanya yakni Ketimun dan Pokcoy (Sawi Sendok).

Benoy juga menambahkan durasi ngekek LL akan semakin bertambah panjang dan asik bila lehernya sudah patah-patah.

LL kini sedang dalam kondisi top form dengan kestabilan kerjanya. Jeda yang rapat,volume kasar, juga durasinya bagus dari awal,tengah hingga akhir.

Selain sukses dalam karier dan Hobbi, dia juga piawai mengorbitkan gaco andalannya kejalur juara.

Sudah sejak lama dia juga kondang sebagai breeder atau peternak burung Paruh Bengkok dari trah unggulan yang dimilikinya di farmnya.

Burung-burung Lovebird eks mainan sarat prestasi dilapangan dijadikan sebagai materi indukan untuk pengembangan dipenangkarannya bernama AHBF yang berjumlah banyak dikediamannya.*Arie