Road To NLJ CUP

Crew NLJ Dan JBI Berpose Bersama

Jakarta Pusat, Minggu (6/10) Gelaran Road TO NLJ CUP I yang diselenggarakan dilapangan new lenggang Jakarta mendapat sambutan yang positif dari ratusan kicaumania. Dari 25 sesi lomba yang disediakan panitia semuanya terisi full, penampilan diawal dikelas Murai Batu ring NLJ diperlihatkan Bintang milik Keanu. Dengan durasi kerja apik serta materi lengkap dan ditunjang volume yang keras berhasil menghantarkannya ke podium pertama.

Masih dikelas Murai Batu, Dakar gaco milik Eko bakso pun berhasil menunjukkan kepiawaiannya diatas gantangan No.26. Lewat lantunan lagu-lagu burung kecil serta muntahan Kenari, Love Bird dan Cililin berhasil dibawakan secara silih berganti.hingga pada akhirnya berhasil menempati diposisi runner up dikelas Murai Batu NLJ. Sementara penampilan yang tidak kalah apiknya pun diperlihatkan Super Sakti gaco milik Farid, Dengan durasi kerja aktiv serta semburan Kapas Tembak, Love Bird, Cililin dan Kenari berhasil dibawakan panjang-panjang dan kasar. Penampilan Super Sakti yang apik sampai pada akhirnya berhasil menempati podium pertama dikelas BnR dan dikelas Murai Batu NLJ berada dipringkat ketiga.

Murai Batu yang sarat akan prestasi dipelbagai event kini kembali menorehkan prestasi, sebut saja Merdeka gaco milik Mr. Cipto. Dengan gaya ngeroll ngeplay membawakan suara burung-burung kecil serta tonjolan yang lengkap dari Kenari,Cucak Jenggot,Cililin dan yang lainnya berhasil dibawakan secara tertata. Lewat tangan dingin Dodi sang perawat, Merdeka kembali meraih podium pertama dikelas Murai Batu SGN dan berhasil membawa pulang 1 unit sepeda motor.

Sedangkan dikelas Kacer, Raja Rambat milik Robin Sukardi berhasil meraih double winner. Dengan Speed yang rapat serta pukulan Rambatan yang panjang-panjang dan kasar berhasil memberikan suguhan yang menarik. Dalam gelaran kali ini juara umum single fighter berhasil diraih AJ sf dan untuk bird club berhasil diraih S2G kmybc.*AK/LG

Daftar Juara Lomba Road To NLJ Cup I (6/10/2019)

Super Sakti Menempati Pringkat Ketiga Dikelas NLJ

Payung HItam BC Rayakan Kemenangan

MB Merdeka Raih Podium Pertama

Eko Bakso Berhasil Menghantarkan MB Dakar

Dodi Raih 1 Unit Sepeda Motor

Crew NLJ Dan JBI Berpose Bersama