BnR Gajah Mada

Road To Bupati Sidoarjo Cup 2 : Blazzer Menangi Kelas Utamanya

MediaBnR.com, Surabaya – Sesi pertama kelas burung Murai Batu yang digelar oleh BnR Gajah Mada Surabaya bertajuk Road To Bupati Sidoarjo Cup 2, menampilkan burung burung ekor panjang yang bisa dibilang gacoan dengan materi yang tak biasa, Minggu (09/12).

Kelas Murai Batu A termasuk dalam kelas utama di gelarantersebut. Ketika itu kelas teraebutterisi penuh oleh amunisi andalan para kontestan pecinta ekor panjang. Saling serang isian tak terelakkan, semua burung bekerja sesuai kemampuannya masing masing. Namun tampilan yanglebih mencolok hanyalah amunisi milik H.Basri Rawe Sf. Tembakan suara Cililin dan Kapas tembak dari Blazzer ketika itu mampu memecah suara lawan lawannya, yang bisa dibilang mampu menarik perhatian para juri BnR di sekitanya.

Kerja Blazzeryang sejak awal digantang memang lebih nampak konsistenhingga akhir sesi tersebut, yang pada akhirnya ia pun diganjar dengan bendera koncer A2 dan B1 oleh para pengadil BnR.

Bendera koncer A dan B ketika itu sebenarnya terpecah di enamnomor gantangan. Namun melihat jumlah yang didapat oleh Blazzer lebih banyak dibandingkan Murai Batu yang lain, Korlap punmemutuskan bahwa Blazzer lah yang berhak sebagai pemenang juara pertama kelas Murai Batu A. Tak pelak, hingga akhirnya Mr.Bebek sang pengawal Blazzer itu mlompat kegirangan usai diputuskan.(Den!)

H.Basri (berdiri kiri) bersama Mr.Bebek (kaos orange) dan tim, bangga usai penobatan Blazzer sebagai penguasa Murai Batu A