Sarang sederhana yang ada di pasaran dan glodok (Foto: Zulius/MediaBnR.COm)

Sarang sederhana yang ada di pasaran dan glodok (Foto: Zulius/MediaBnR.COm)

MediaBnR.Com – Ini merupakan salah satu tips bagi para kicau mania yang ingin meningkatkan pendapatan di luar gaji yang didapat sebagai karyawan,pedagang ataupun sebagai penghoby lomba.

Pengalaman yang akan di bagi oleh Imam Ezar Murai Salatiga dalam beternak adalah, karena ingin meningkatkan pendapatan serta untuk menjaga berkurangnya populasi keberadaan Murai Batu di alam, bahkan untuk rencana selanjutnya Imam Ezar juga akan mengembangkan breeding Love Bird dan burung isian lainnya. Menjadi karyawan di perusahaan swasta, tidak menjadikan akan menjadikan pikiran kita berkembang, dan pendapatan akan selalu stagnant, hanya menunggu gaji bulanan dan gaji naik terasa sangat membosankan, menurut Imam Ezar.

Bermula karena seringnya berlomba dan sangat mencintai burung murai batu, Imam Ezar yang hanya memiliki satu burung murai batu dan ingin memiliki lebih dari satu tetapi gaji yang tidak mencukupi, Imam mencoba dengan menjual beberapa burung miliknya untuk membeli murai batu betina.

Tahap  breeding menurut Imam Ezar.

  • Pertama dekatkan murai batu jantan dan betina dalam sangkar yang terpisah, kemudian setelah murai batu jantan dan betina terlihat birahi, maka murai batu jantan dan betina dapat di satukan.
  • Kedua siapkan kandang breeding minimalis dengan ukuran 1m x 1m x 2m, usahakan kandang breeding nyaman, dan tidak terlalu sering lalu lalang orang.
  • Ketiga siapkan sabut dari ijuk atau kita dapat beli wadah untuk untuk murai batu bertelur di pasaran.
  • Keempat untuk dasar tanah siapkan pasir agar kita mudah untuk membersihkannya.
  • Kelima pakan berikan secara rutin ulat kandang yang di taburkan ke dasar sangkar selain untuk mengurai kotoran murai, juga sebagai makanan bagi murai itu sendiri.
  • Keenam Berikan jangkrik dan juga voor untuk minum berikan BnR Vit setiap 6 hari sekali dan BnR Reproduksi 3 hari sekali.
  • Ketuju Selanjutnya kita tinggal menunggu hasilnya.

    Perjodohan baru di lakukan (Foto: Zulius/MediaBnR.COm)

    Perjodohan baru di lakukan (Foto: Zulius/MediaBnR.COm)

Demikian sedikit tips breeding menurut Imam Ezar Murai Batu Salatiga, hasil yang di dapatnyapun saat ini sudah lebih dari cukup untuk memenuhi kebutuhan hariannya, bahkan Imam pun sudah mampu berdikari dan tidak menjadi karyawan di suatu perusahaan manapun. (zulius)