Foto bersama Ketua BnR Makassar dan Ketua Divisi Juri dengan Juri Angkatan 61

Mediabnr.com, Makassar – BnR Makassar kembali menggelar diklat / pelatihan juri burung berkicau yang ketiga kalinya di makassar. 28 peserta yang mendaftar 80%nya adalah binaan juri-juri senior yang ada di Sulawesi. Semakin maraknya lomba-lomba yang ada di daerah membuat Sultan Arief sedikit kewalahan menyediakan juri-jurinya.

Sultan Arief M menyematkan seragam juri BnR

Sultan Arief M Menyerahkan Sertifikat Kepada Salah Satu Juri Muda

“Sudah 8 tahun BnR hadir di Makassar dan ketersediaan juri burung kicau tidak mencukupi/mengejar pesatnya perkembangan dunia perburungan yang ada di pulau Sulawesi khususnya di kota Makassar. Mudah-mudahan dengan diklat kali ini bisa memenuhi permintaan penugasan juri di daerah bisa terpenuhi. Selain itu saya juga berharap kepada EO – EO lain menyediakan atau mengadakan diklat agar semua elemen kicaumania yang ada di Makassar bisa saling mensupport untuk kemajuan bersama.” ujar Sultan Arief sebagai ketua BnR Makassar. *red

Salah Satu Srikandi JBI Makassar

Kombes Hermawan Pembina Ronggolawe, Sultan Arief Ketua BnR Makassar dan Hernawan Kris Team Juri Pusat

Pembina Ronggolawe Pusat bersama Ketua BnR Makassar