Wakil Walikota M BARKATI memberikan trophy juara pertama dikelas Murai Batu Borneo BOB

Samarinda, mediabnr.com – H. Syukur, salah satu tokoh kicaumania yang sampai saat ini masih aktif memberi kontribusi kepada komunitas burung berkicau. Dibalik kesibukannya mengurus bisnis dan pengembangan bakat bulutangkis di kota Samarinda, beliau kembali sukses menggelar lomba burung berkicau tingkat nasional bersama Pemuda Pancasila kota Samarinda setelah sebelumnya juga sukses mendatangkan lebih dari seribu peserta pada gelaran Bunga Teratai Cup I 2018.

Kangen suasana lomba, H Fitri menyaksikan jalannya lomba sampai selesai

Lomba burung berkicau “Pemuda Pancasila Cup – 2019” yang dibuka 35 kelas sukses diramaikan lebih dari seribu peserta  dari berbagai daerah. Selain hotel gratis bagi peserta yang dari luar daerah, H.Syukur selaku ketua pelaksana juga menyediakan trophy penghargaan untuk sembilan jenis burung terbaik dan beberapa doorprise berupa uang tunai. Selain itu, H. Syukur juga mengundang sepuluh juri nasional dan dua tokoh kicaumania sekaligus tokoh penjurian dari pusat untuk mengawal gelaran/lomba Pemuda Pancasila Cup.

H Syukur menyiapkan trophy dan uang tunai kepada burung-burung terbaik

“Perkembangan komunitas burung berkicau di pulau Kalimantan saat ini semakin maju. Tidak lagi semata untuk hiburan/hobi, komunitas ini sudah bisa menjadi alternatif untuk meningkatkan kunjungan pariwisata dan ekonomi rumahan melalui konservasi/breeding, kerajinan sangkar/aksesoris lomba, pengolahan pakan dan lain-lain. Mudah-mudahan setiap kegiatan atau lomba burung berkicau bisa mempererat kebersamaan dan yang lebih penting mendapat perhatian dari pemerintah daerah.” Ujar H. Syukur. *red

H Syukur bagi-bagi doorprise uang tunai

H Fitri BKS bersama H Syukur