Gelaran BnR Mutiara Entreprise di Pondok Bambu Spot- Jakarta Timur, Selasa (2/3) berlangsung meriah disambangi kicaumania dari berbagai kawasan ibukota. Di Kelas Murai Batu, Junior gacoan milik Basuki dari Pondok Bambu tampil prima lantaran turun di dua kelas, Junior menyapu dua gelar juara pertama, yakni di Kelas Murai Batu Mutiara dan Kelas Murai Batu Ronggolawe, lewat sajian lagu ngeroll nembak yang prima dengan durasi kerja aktif dan volume tembus sambil ngeplay memikat.

MB Junior gacoan Basuki Pondok Bambu raih dobel winner

Penampilan prima juga dipertontonkan oleh Jacko, gacoan cucak hijau milik Mr Maris dari Royal BC lantaran turun di dua kelas Jacko mampu menyabet gelar juara pertama di Kelas Cucak Hijau Mutiara A dan juara ketiga di Kelas Cucak Hijau Vitagrow lantaran materi suara berbagai isian yang dilontarkan dengan volume tembus dan durasi kerja aktif dengan gaya ngetrok memikat.

CH Jacko gacoan Mr Maris Royal BC Juara I Kelas CH Mutiara

Sementara di Kelas Kenari A AMB, Raja Ilusi gacoan Setia dari PKB berhasil memikat perhatian juri dan kontestan lantaran mampu membawakan cengkok kenarian standar dengan volume tembus dan durasi kerja aktif.

Kenari Raja Ilusi gacoan Setia PKB juara I Kelas Kenari AMB

Di kelas lovebird, Gerhana gacoan milik Fuad Cipinang tampil prima lantaran menampilkan suara ngekek panjang-panjang kasar dengan volume tembus dan durasi kerja aktif. Selesai gelaran, Dani mewakili panitia mengucapkan terima kasih atas kehadiran para kontestan. “Sampai jumpa kembali di gelaran rutin  BnR – Mutiara Entreprise, setiap Selasa, Kamis dan Minggu,” pungkasnya. (Julius).

Juri JBI berdoa bersama sebelum bertugas

Kelas cucak hijau nyaris full gantangan