Mediabnr – Tinggal menghitung mundur, lomba MII Cup 1 siap digelar di Lapangan Samsad BSD, Tangerang Selatan, Minggu, 24 Februari 2018. Even yang menggunakan penjurian MII (Master Independen Indonesia) tersebut, diprediksi meriah. Hal ini sudah terlihat dari jumlah pesanan tiket yang masuk ke catatan panitia, bahkan pemesan dari luar kota juga cukup banyak.

“Alhamdullilah, pesanan tiket lomba MII Cup sudah banyak yang masuk, sebagian sudah transfer dan sebagian masih proses adminitrasi. Tiket – tiket yang paling diburu seperti, Murai Batu, Love Bird, Kacer, Cucak Hijau dan Anis Merah, sudah nyaris penuh,” ungkap IQbal Rossi selaku ketua panitia.

Patut diketahui, even besok ini, akan melombakan 37 sesi. Diantaranya 6 sesi Murai Batu, termasuk ring dan Borneo, 3 sesi Cucak Hijau, 3 sesi Kacer, 3 sesi Anis Merah, 4 sesi Kenari termasuk standart kecil dan umum, 11 sesi Love Bird termasuk (balibu, prospek dan dewasa), dan beberapa burung lainnya seperti, Konin, Pleci, Tledekan. Untuk besaran tiketnya mulai dari 500 Ribu sampai dengan 50 Ribu Rupiah.

Bagi kicaumania yang berencana hadir bersama burung gacoannya, alangkah baiknya untuk memastikan terlebih dahulu stok tiket yang diinginkan atau bisa langsung membeli di hari Sabtu siang, Pukul 13.00 WIB sampai sore. “Kami membuka penukaran tiket dan penjualan langsung di hari Sabtu di lokasi lombanya, bagi yang sudah pesan mohon segera diambil atau secepatnya di konfirmasi ke panitia,” pungkas IQbal.*Ikrom

IQBAL ROSSI DIAPIT PARA TOKOH MII (DAVID PAPUA & ARTHUR APRILIANTO)

TEAM JURI MII – TAK PANDANG BULU, SEMUA SETARA

PAKEM PENJURIAN MII UNTUK LOVE BIRD

JADWAL LOMBA MII CUP