om sagaf dan team walet sf

Mediabnr – Tidak sia-sia perjalanan yang di tempuh selama 12 jam dari kota Palembang ke kota Bengkulu untuk menghadiri acara even tahunan piala golden wahana surya yang bertepatan di kota Bengkulu. Acara yang berlangsung Minggu kemaren (4/4) yang bertepat di lokasi obyek wisata wahana surya di daerah Bengkulu Tengah. Acara yang meriah dan spektakuler ini di banjiri oleh kicau mania dari penjuru daerah.

Tidak ketingalan juga dari team walet sf yang memboyong jagoan andalannya  Kacer 99 untuk berlaga dan sekaligus bersilaturahmi bersama kicau mania daerah Bengkulu tentunya. Di awali dengan kelas pertama Kacer 99 langsung di lirik oleh juri karena aksinya yang mencuri perhatian, tonjolan gaya serta di dukung dengan tembakan dan roll speed membuat Kacer 99 tak terbendung lagi oleh lawan-lawannya sekaligus menghantarkan Kacer 99 menjadi juara pertama di kelas tiket utama.

Kacer 99

Alhamdulillah masih ada hokinya terang pemilik Kacer 99 om sagaf yang di temui di lapangan kemaren. Tak kalah seru nya penampilan Kacer 99 tampil stabil di kelas ke 2 dan 3 dan manjadi tontonan yang menarik bagi kicau mania pengnikmat hitam putih tentunya, dan keluar sebagai juara pertama lagi sekaligus menghantarkan Kacer 99 hatrick di 3 kelas yang di perlombaan. Alhamdulillah Kacer 99 bisa hatrick di Bumi raflesia terang sang pemilik om sagaf, ini tidak lepas dari tangan dingin sang joki om Aldi tentunya. Mudah mudahan Kacer 99 masih tetap stabil om, agar bisa bersilaturahmi ke provinsi lain terang om sagaf yang di temui di arena lomba.