Bintang Bogor Team (kanan) & Okta Putpal SF (kiri)

Mediabnr – Lomba berskala nasional yang dihadiri ribuan kicaumania dari berbagai daerah menyedot perhatian di gelaran Piala Pasundan 2 di Stadion Jalak Harupat Bandung (15/4).

Berkumpulnya para jawara-jawara papan atas sempat menyulutkan adrenalin, karena pertarungan antar blok tidak dapat terhindarkan.

Team yang mampu berlaga dijajaran jawara handal patut berbangga atas kesuksesannya. salah satunya Bintang Bogor Team berkolaborasi dengan Putpal SF bersatu di Piala Pasundan.

Dicky AR Bintang Bogor Team

Mewakili kota Bogor kenari Astro Boy & Joker berhasil bertengger diperingkat juara setelah menundukkan rival-rival di dikelas kenari standar kecil. selain itu kacer Black Man besutan Wahyu BBT masuk diperingat 2 besar.

Suksesnya koloborasi antara Bintang Bogor Team dengan Putpal SF membuktikan kemampuannya sebagai team yang berasal dari bogor ini dapat bersaing diantara jawara papan atas.

bagaimanakah kelanjutannya Kerjasama Bintang Bogor Team & Putpal SF yang telah membawa nama bogor ini? apakah akan membuat nama baru atau tidak? mari kita nantikan kejutannya digelaran selanjutnya antara Dicky AR dan Okta Putpal yang merupakan teman semenjak kecil. (IA)