Babel (MediaBnR.Com) – Suasana lomba yang diselenggarakan dalam rangka HUT Armada TNI AL LANAL ke-69,  Bangka Belitung, Taman Sari, Pangkal Pinang menjadi lomba paling bergengsi di penghujung tahun 2014, Minggu (21/12).

Lomba yang di gelar Aput selaku ketua pelaksana ini, dihadiri pejabat setempat, duiantaranya; Wakil Gubernur Bangka Belitung—Hidayat Arsani, Kapolda Bangka Belitung—Brigjen Pol. Drs. Gatot Subiyaktoro, dan Letkol Laut (P) Hendra Kesuma—Danlanal Bangka Belitung, selaku yang punya hajat lomba burung berkicau.

Team Juri BnR Bersama Wagub, Danlanal dan Kapolda Babel (Foto: Ikrom/MediaBnR.com)

Team Juri BnR Bersama Wagub, Danlanal dan Kapolda Babel (Foto: Ikrom/MediaBnR.com)

Kedatangan sejumlah pejabat daerah ini sontak menjadi pemandangan menarik bagi peserta lomba. Bahkan, sejumlah tokoh kicaumania tidak segan untuk berinteraksi langsung baik dengan Wagub, Kapolda, maupun Danlantamal.

Menurut, Letkol Laut (P). Hendra Kesuma, lomba burung berkicau menjadi serangkaian agenda dalam mengisi kegiatan HUT ke-69, termasuk bakti sosial seperti, donor darah, sunatan masal, santunan anak yatim dan kegiatan sosial lainnya,” ungkap lulusan AAL 1994 ini.

Ia melanjutkan, “Alhamdullilah kegiatan lomba burung berkicau masuk agenda acara, karena derasnya aspirasi masyarakat pehobi burung. Semoga tahun depan menjadi agenda rutin Armada AL Babel,” imbuh Letkol Laut (P). Hendra Kesuma yang juga seorang pehobi burung dan ikan ini.

(kiri-kanan)Letkol Laut (P). Hendra Kesuma Danlanal, Wagub Hidayat Arsani, Brigjen Pol. Drs.Gatot Subiyaktoro (Foto: Ikrom/MediaBnR.com)

(kiri-kanan)Letkol Laut (P). Hendra Kesuma Danlanal, Wagub Hidayat Arsani, Brigjen Pol. Drs.Gatot Subiyaktoro (Foto: Ikrom/MediaBnR.com)

Pada lomba ini, panitia hanya membuka tiga kelas, yaitu Destroyer, Frigates, Coervette dengan melombakan 18 sesion. Kelas Kacer pertama menjadi pemandangan paling menarik di antara kelas lainnya, baik dari jumlah peserta maupun dari persaingan sengit antar para peserta.

Mayor Laut (PM) Jani Hermawan (Danpomal) Mewakili Penggantangan Pertama (Foto: Ikrom/MediaBnR.com)

Mayor Laut (PM) Jani Hermawan (Danpomal) Mewakili Penggantangan Pertama (Foto: Ikrom/MediaBnR.com)

Kemenangan Speed Racer yang turun di kelas pertama Destroyer gantangan 18 menjadi kontroversi di kalangan segelintir peserta, lantaran pasca selesainya penilaian langsung ngebagong. Hernawan selaku IP pun memberikan klarifikasi, ”Pasca sebelum kondisi ngebagong, team Juri BnR sudah menentukan bendera koncer, dalam artian sudah selesai penilaian tinggal pemberian bendera,”ungkap sang  IP sembari mensosialisasikan hasil Munas BnR 2014 lalu.

Begitu juga dengan sesi kelas ketiga Kacer B Frigates, yang juga mengalami kejadian yang sama disaat selesai penilaian. Tiba-tiba hampir seluruh burung kontestan mengalami birahi serentak, termasuk gantangan 05 yang tetap meraih juara runner up.

Selain menyabet juara runner up, High Speed, gaco Thoha dari Champion BC juga berhasil menempati juara 3 dua kali dan ke-4 di dua sesi berikutnya. Sementara Muhalap gaco Gano sukses menyabet juara pertama sedangkan Bismillah 19 milik Kurnia sukses menutup kemenangan nyeri di kelas terakhir Corvette.

Selain itu, Kelas Lovebird dan Murai Batu juga turut menyajikan kompetisi yang tak kalah cukup sengitnya. Selesai lomba, giliran acara pembagian doorprize dan pengumuman juara umum BC dan SF menjadi ajang yang paling di tunggu-tunggu.  Dan lagi-lagi, Rizal dinobatkan sebagai juara SF, dan D’Gacor kembali menempati juara BC untuk kesekian kalinya.

D'Gacor BC Kembali Sabet Juara Umum (Foto: Ikrom/MediaBnR.com)

D’Gacor BC Kembali Sabet Juara Umum (Foto: Ikrom/MediaBnR.com)

Dijumpai di tempat terpisah, Aput selaku ketua pelaksana mengucapkan banyak terimakasih atas dukungan kicaumania, “Alhamdullilah juri BnR kembali membangkitkan kepercayaan kicaumania yang kini semakin terkikis,”ungkapnya. Harapan kami tahun depan 2015, panitia bisa memberikan lomba yang lebih semarak dan tentunya lebih fair play,” imbuh Aput yang kembali bergairah mengadakan lomba. (Ikrom Fauzi Riswan)