JOKER SF CUP JILID 2 – KAB. SINTANG KALIMANTAN BARAT

Monster BC raih Juara Umum Bird Club

Mediabnr – Gelaran Joker SF Cup Jilid 2 di lapangan burung Sintang BC, Stadion Baning, Kab. Sintang Minggu (06/10/2019) yang bertujuan untuk menjalin silahturahmi antar Kicau Mania yang ada di Kalimantan Barat  dengan sang pengadil juri Gitananda Nusantara  berhasil catatkan juara – juara pilih tanding di 21 kelas yang di sediakan oleh pihak panitia.

“Terima Kasih kami ucapkan kepada rekan – rekan Kicau Mania yang sudah hadir dan bisa meramaikan acara kami ini. Semoga dengan kembali terjalinnya silahturahmi pada hari ini Kicau Mania Hulu bisa semakin erat kekeluargaannya dan terus semakin tertib dalam berlomba. kata Rizal sang komandan Joker SF Chapter Sintang.

Di gelaran Joker SF Cup jilid 2 ini pun berhasil mengangkat kembali jawara – jawara yang sudah memiliki rekam prestasi yang tentunya bisa membanggakan pemiliknya seperti di kelas Murai Batu Mr. Bones jawara lawas yang memiliki kelebihan dalam membongkar variasi suara serta memiliki kelebihan lain yaitu bisa keluarkan 2 sampai 3 variasi tembakan dalam satu kali menembak di gelaran ini berhasil dua kali naik podium juara pada posisi pertama bahkan bukan hanya itu saja burung yang menjadi momok bagi para pesaingnya ini pun juga berhasil raih juara di urutan ketiga di dua kelas lainnya sehingga dengan semua prestasi yang telah di genggamnya tersebut burung milik Jon dari Monster BC ini pun berhasil raih gelar juara Best of The Best Murai Batu.

Sementara di kelas Kacer, Yudhi yang membawa Bujang Danau gaco anyarnya berhasil menggebrak dan hasilkan kemenangan terbaik di sesi A. Sedangkan Peter Pen yang mengibarkan bendera Barong SF juga bisa gandakan kemenangan di kelas B dan C sehingga dengan raihan tersebut Peter pen pun bisa melenggang ke gelar Juara Best of The Best Kacer.

Gaco sarat prestasi lainnya yang juga bisa hasilkan kemenangan diposisi terdepan adalah Pecut Ireng sehingga burung yang juga milik Jon dari Monster BC ini pun bisa menambah kembali pundi – pundi juara pertama dikelas Kacer D bagi Bird Club yang berasal dari Kota Sintang ini.

Kemudian dikelas Cucak Hijau, Bima milik Angker BC dengan kestabilan kinerja yang di milikinya berhasil menangkan persaingan dikelas A dan pada kelas selanjutnya Bima milik Angker BC ini pun masih bisa berada di posisi runner up juara sehingga burung ini pun akhirnya bisa menangkan juara Best of The Best Cucak Hijau. Sedangkan di dua kelas Cucak Hijau lainnya Jack milik Bram SF dan Bongkar milik Army SF juga bisa unggul di masing – masing kelasnya.

Di kelas Love Bird Timbul milik Bhay SF berhasil menangkan persaingan di kelas Love Bird Bebas Aksi dan di tambah lagi dengan kemenangannya di peringkat kedua kelas Love Bird A sehingga akhirnya burung ini pun bisa membawa pulang trophy Best of The Best Love Bird. Sedangkan didua kelas sebelumnya Colimi dan Selong yang masing – masing milik Army SF dan Lingkar Danau SF adalah dua gaco yang juga unggul dalam prestasi di masing – masing kelasnya.

Selanjutnya di kelas Love Bird Balibu Bocor milik Lingkar Danau SF memang sesuai dengan namanya yang tunjukkan kinerja bocor (kerja apik) sehingga dengan kinerja bocornya tersebut akhirnya burung ini pun bisa duduk di singasana raja kelas Balibu B dan D . Namun disatu kelas Love Bird Balibu lainnya, Martel milik Angker BC bisa juga angkat trophy juara pertama.

Di empat kelas selanjutnya, Play Boy milik Senentang SF, Colosebo milik Army SF, Jupiter milik Bay SF dan Laut Merah milik Udet adalah empat jawara yang bisa banggakan masing – masing pemiliknya di kelas Kenari B, Kenari C, Konin dan Serindit.

Diakhir gelaran yang juga menyediakan beragam Door Prize menarik ini akhirnya bisa membukukan Monster BC dan Lingkar Danau SF sebagai Juara Umum dimasing – masing kategorinya. ( Rizky Permadi )

Foto bersama 5 Juara Best of The Best

Mr. Bones Double Winner

Lingkar Danau SF raih Juara Umum Single Fighter

Foto bersama panitia Joker SF Cup Jilid 2