BnR PUSDIKTOP – ARMY BANDUNG BARAT

NAGATA, MINI COOPER, CUAN, BK TERBAIK

Kang Wandi (kiri), Yogi (tengah), Ivan Syam (kanan)

Mediabnr – Gelaran garapan H. Mungin yang berlangsung di Pusdiktop Army, Minggu [24/01], padat dibanjiri peserta. Lewat prokes kesehatan yang diusung, para peserta yang masuk lapangan wajib memakai masker dan jaga jarak. Peserta lomba sangat mematuhi aturan yang diberlakukan penyelenggara. Lomba pun berjalan dengan lancar sampai usai. Tampak beberapa burung hebat turut ambil bagian dalam ajang kali ini. Pertandingan pun dalam seiap sesinya berjalan dengan ketat.

Nagata Murai Batu Yogi Moskow Garut Cetak Double Winner

Di partai neraka kelas murai batu, Nagata, miliknya Yogi Moskow Garut cetak kemenangan double winner. Pada sesi utama, Nagata, tunjukan kelasnya dengan performa menawan. Roll tembak dengan durasi kerja tuntas dipertontonkannya dengan baik. Pasca menjawara di gelaran Perang Bintang HPBI, Nagata, kembali pamer kabisanya di gelaran garapan BnR ini. Sebagai jawara lintas organizer, Nagata, kedepannya akan berbicara banyak, mengingat materi yang dimilikinya terbilang istimewa.

BR 7 Skuad Sukses Bersama Mini Cooper

Mini Copper, murai jebolan padepokan BR 7 miliknya Ronny BR, dengan nomor ring 499, double ring APBN, tampil pada debutnya sangat mencuri perhatian. Di sesi utama, Mini Cooper, masuk dua besar. Sesi selanjutnya juga masuk runner up terbaik. Dikawal Azis Gerlong, Mini Cooper, mampu mengeluarkan lagu hebat dengan artikulasi fasih. Tinggal menambah jam terbang, Mini Cooper, murai muda tersebut akan siap melenggang ke pentas nasional.

Ivan Syam Royal Sakura Borong Kemenangan

Ivan Syam Royal Sakura memborong kemenangan lewat skuad burung andalnya. Di kelas anis merah, Cuan, jawara 1 sesi utama. Murai batu, Kuda jingkrak, juara 1 kelas AMB. Superman, ijo andalannya double winner juara 1 & 1. Branjangan, Diesel, 1 & 1 dan Batman 2 & 3. Kemenangan ini tak lepas dari solidnya tim Royal Sakura dalam menyiapkan para gacoannya menuju lomba yang diikutinya. Juga tak lepas dari dedikasi Ivan Syam dalam menggeluti dunia hobinya, total dan berkembang.

Angon Anis Merah Gito Gilas Rebut Kemenangan

Kang Wandi Bandoeng Djoeara memasukan branjangan gacoannya, Samurai, cetak juara 1 & 2. Bersaing dengan branjangan terbaik kota kembang, Samurai, mampu mengeluarkan senjata tajamnya dan berhak memboyong piala kemenangan. Gito Gilas AMKC, bersinar bersama anis merah andalannya, Angon, jadi juara satu di kelas Pusdiktop. Mengawali tahun ini, kemenangan, Angon, menjadi penyemangatnya dalam menyongsong lomba di tahun 2021.

Dhe Doni [kiri] dan H. Yolan [kanan]

Di kelas pentet, BK, jagoannya H. Yolan Kasbon SF, sukses rebut kemenangan double winner. Lagu tersusun apik, dengan artikulasi fasih, membuatnya tak terbendung mendulang kemenangan. Dhe Doni dengan pentet besutannya, Barakuda, juga sukses sodok posisi jawara di kelas AMKC- C. Lewat tangan dinginnya, Barakuda, siang ini curi kemenangan juara 3, 3 & 1.(Ricky)

Azis Sukses Kawal Mini Cooper