Suasana Lomba

Suasana Lomba

Jakarta (MediaBnR.Com) – Gelaran latihan rutin yang diselenggarakan panitia Cipinang Ceria, Kamis (18/6) mendapat respon yang luar biasa dari para rekan-rekan kicaumania. Walau hari pertama puasa tidak menyurutkan rekan-rekan kicaumania untuk tetap mengikuti setiap sesi yang disediakan panitia.

Penampilan Gagak, Murai Batu milik Robet, memberikan pertunjukan yang luar biasa. Dengan gaya ngeplay melantunkan lagu burung-burung kecil yang diselingi tembakan siri-siri, srindit, love bird dan cililin berhasil dibawakan secara tertata dan mampu dilontarkan secara berulang-ulang. Penampilan apik Gagak akhirnya berhasil menduduki di posisi pertama di Kelas Murai Batu Executive.

Penampilan yang tak kalah menariknya terlihat di kelas kenari, dimana Jambrut gaco milik Akmal tampil mewah di atas gantangan nomor 10. Dengan durasi kerja aktif serta fariasi lagu yang dibawakan panjang-panjang mampu dibawakan secara berulang-ulang hingga berhasil merebut posisi pertama di Kelas Kenari Executive.

Sedangkan penampilan Nada, gaco milik Aries, berhasil menempati di posisi pertama di tiga kelas love bird. Penampilan Nada di kelas love bird sekaligus menutup gelaran latihan rutin kali ini. Seluruh panitia yang bertugas mengucapkan banyak terima kasih atas dukungan rekan-rekan kicaumania semua. (Dedy)