Obama Bikin Heboh (Foto: Dedy)

Obama Bikin Heboh (Foto: Dedy)

Jakarta (MediaBnR.Com) – Dengan disaksikan 428 kicaumania, Obama Murai Batu milik Aldo berhasil merajai di Kelas Paduka di gelaran lomba Camp Java 2 yang berlokasi di Cibunar Roxy, Jakarta Pusat, Minggu (12/4/2015). Dengan gaya ngeroll ngeplay membawakan lagu burung – burung kecil disertai muntahan Kapas Tembak, Cililin dan Tengkek berhasil dibawakan secara tersusun. Obama yang bertandang ke wilayah ini berhasil mengukir prestasi dengan menempati di posisi pertama.

Masih di kelas Murai Batu, Jaguar gaco milik Alfian menunjukan tajinya. Dengan gaya ngeplay serta melantunkan suara burung – burung kecil yang tersusun, dengan diselingi muntahan Srindit, Kapas Tembak dan Cililin menjadi suguhan yang menarik. Jaguar berhasil menempati di posisi pertama di Kelas Murai Batu Pangeran.

Jaguar Tampil Apik (Foto: Dedy)

Jaguar Tampil Apik (Foto: Dedy)

Perhelatan yang masih cukup menegangkan masih terlihat di kelas Murai Batu dimana Bintang 77, gaco milik Sniper SF yang dikawal Slamet, tampil mewah. Dengan membawakan lagu burung – burung kecil serta muntahan Kenari, Gereja Tarung, Love Bird dan Cililin yang tertata memberikan suguhan yang menarik. Terlebih Sniper SF selaku pemilik merasa bangga dengan kinerja gaconya yang berhasil membungkam lawan – lawan tangguhnya dengan menduduki posisi runner up.

Bintang 77 Curi Perhatian (Foto: Dedy)

Bintang 77 Curi Perhatian (Foto: Dedy)

Sementara yang tak kalah serunya dipertunjukan para kenari mania dimana Falcao milik Rock Star BC tampil ciamik. Dengan durasi kerja aktiv serta variasi lagu yang dilantukan panjang berhasil dibawakan secara berulang – ulang. Penampilan Falcao berhasil menempati posisi kedua dan ketiga. Tidak hanya Falcao, Basten pun berhasil mencuri perhatian dengan menempati posisi pertama.

Rock Star BC tetap Solid (Foto: Dedy)

Rock Star BC tetap Solid (Foto: Dedy)

Penampilan yang menawan pun dipertontonkan Hell Boy, kenari milik Rock Star BC. Mendapat pengawalan Gerry, Hell Boy pun langsung tancap gas. Dengan durasi kerja aktiv serta variasi lagu yang dilantunkan dengan panjang, berhasil dibawakan secara berulang – ulang. Penampilan apik para skuad Rock Star BC di kelas kenari berhasil melibas lawan – lawannya.

Jujur Tampil Atraktiv (Foto: Dedy)

Jujur Tampil Atraktiv (Foto: Dedy)

Adnan Sukses Mengawal Congli (Foto: Dedy)

Adnan Sukses Mengawal Congli (Foto: Dedy)

Pleman Merayakan Kemenangan Para Skuadnya (Foto: Dedy)

Pleman Merayakan Kemenangan Para Skuadnya (Foto: Dedy)

Sedangkan di kelas Love Bird, Jujur milik Solihin tampil atraktiv. Dengan suara panjang serta volume kasar mampu dibawakan berulang-ulang. Penampilan Jujur berhasil menempati posisi ketiga dan pertama. Yang tak kalah serunya pun dipertontonkan para Pleci mania, Congli gaco milik Adnan berhasil merajai kelas pleci. Tidak hanya Congli, Naruto cs pun berhasil mengukir prestasi. (Dedy)