LOMBA PRA TBM BC CUP 2-BANJARBARU KALSEL

Kicaumania Wanita, turut memeriahkan lomba kicauan

Kicaumania Wanita, turut memeriahkan lomba kicauan

Cuaca cukup menyengat, lomba digelar pada Minggu (9/8) di lapangan Strawberry kota Idaman Banjarbaru Kalsel bertajuk “ Pra Tbm Bc Cup 2 “ dengan dukungan kicaumania.

Ketua panitia Azis Tbm Bc mengungkapkan Lomba kicaumania ini sebagai ajang pemanasan sebelum kicaumania berlomba pada lomba akbar Tbm Bc Cup 2 pada tanggal 6 September mendatang. Persiapan kita guna menghadapi lomba besar nanti, tambah Azis Tbm Bc. Indra Las selaku ketua pelaksana mengucapkan terimakasih atas kehadiran rekan semua, sehingga lomba berjalan lancar juga sebagai wadah pemersatu kicaumania. Terimakasih kepada pihak pendukung yakni Rokok Apache juga rekan-rekan panitia, papar Indra Las. Kicaumania Wanita terlihat juga tak mau ketinggalan untuk menggantangkan burung terbaiknya guna meraih prestasi juga berpartisipasi.

Lomba berlangsung cukup menarik, aman dan tertib serta kinerja kru juri independent cukup adil dalam menjalankan tugasnya. Terlihat di arena gantangan pertarungan antar burung-burung jawara berlangsung sengit sekaligus a lot serta tak ada satu nama burungpun mengisi daftar juara pertama sebanyak 3 kali alias hattrick. Tersebut nama-nama burung yang mencatat juara satu sebanyak 2 kali atau double winner yaitu ST 12, Margono, Badung, Barong, Badai Salju, Hadran/Dj Adul dan Densus 911. Tampak persaingan berlangsung sangat berimbang.

Kacer masih merupakan salah satu kelas bergengsi. Nama Margono besutan Bang Awi bertahta di posisi puncak sebagai juara pertama dikelas Kacer Executive juga mengondol juara satu pada kelas lainnya sehingga Margono menyandang predikat Kacer terbaik. Sementara untuk kelas Kacer Dada Hitam menjadi milik Macho punya Farhan dari kota Rantau juga terbaik dengan menyabet juara 1 dan 2.

Sementara untuk juara satu dikelas Kenari nama Hadran/Dj Arul punya Meilinda Banjarbaru menyapu 2 kelas yang diperlombakan. Badai Salju andalan Bang Awi sukses sikat 2 kali juara pertama dikelas Love Bird sekaligus Love Bird terbaik. Penampilan apik jago-jago Bang Awi mengantarkannya menjuarai Single Fighter atau perorangan.

Prestasi menawan juga ditorehkan ST 12 milik H. Surya Black Steel SF Martapura dikelas Murai Borneo, dimana ST cetak double winner dan berhak sebagai burung terbaik.

Sampai bertemu pada lomba Tbm Bc Cup 2 tgl 6 September  2015 mendatang

Sampai bertemu pada lomba Tbm Bc Cup 2 tgl 6 September 2015 mendatang

Untuk Cucak Hijau nama Badung milik Mas Kus mampu memperlihatkan kualitasnya sebagai burung jawara dan bertahta sebanyak 2 kali podium pertama. Barong andalan Wisnu Aldi/Yoyo  sukses pada 2 kelas lainnya dan berpredikat Cucak Hijau terbaik.

Sedangkan juara Bird Club disabet Banjarbaru BC dengan sederet burung-burung andalan mereka. “ Mengundang dengan hormat seluruh kicaumania pada 6 September mendatang pada lomba “ Tbm Bc Cup 2,” kami tunggu kehadiran rekan-rekan semua,” ujar Azis Tbm Bc. *Eddy Wang