Suasana Lomba - Beberapa Kelas Full Gantangan

Suasana Lomba – Beberapa Kelas Full Gantangan

Jambi (MediaBnR.Com) – Latber Sukarejo Team yang berlokasi di Jalan Banjarejo, Simpang PGA Beringin, Kota Jambi, ternyata sangat diminati kicaumania Jambi. Lokasi yang berada di tengah kota dan mudah dijangkau membuat gantangan Sukarejo Team ini selalu dipadati peserta. Ketua panitia Mr Edi Masri mengaku amat terharu, pasalnya para peserta amat tertib dan terkendali hingga selesainya lomba.

Hal senada juga dikatakan Mr Bujang Aneka selaku punggawa Sukarejo Team. Suksesnya even-even yang digelar Sukarejo Team tidak terlepas dari partisipasi kicaumania Jambi dan sekitarnya. Terima kasih atas dukungannya dan mohon maaf jika ada kesalahan maupun kekurangan dari panitia. “Mudah-mudahan latpres rutin Sukarejo Team untuk bulan Juni ini bisa berjalan lancar dan banyak peserta yang mau memberikan dukungan,” terang Mr Bujang Aneka yang juga Breeder Handal dari Aneka Bird Farm Jambi.

Mr Solihin - Moni Juara 1 Di Kelas Love Bird Sejati.

Mr Solihin – Moni Juara 1 di  Kelas Love Bird Sejati.

Mr Parlin NBC - Zorro Unggul Di Muray Batu Bintang

Mr Parlin NBC – Zorro Unggul di Muray Batu Bintang

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Beberapa kelas kacer dan love bird full gantangan. Di kelas kacer muncul nama baru. Turok yang dipoles Mr Andi mampu merajai kelas kacer. Di kelas Bintang, Turok harus bersaing ketat dengan kacer Amanda milik Bang Aping yang ada di posisi runner up. Cobra yang dicoba dimainkan Mr Maman di kelas utama tampil ciamik di posisi ketiga.

Di sesi selanjutnya, Turok bagaikan haus akan kemenangan. Juara 1 kembali diraihnya. Jablay milik Mr Edi yang mencoba menjegal langkah Turok, raih juara 2. Petruk besutan handal Mr Sion ada di posisi 3.

Mr Riki - Murai Batu Galunggung Masih Di Jalur Jawara

Mr Riki – Murai Batu Galunggung Masih di Jalur Jawara

Berbeda di kelas murai batu, puncak tangga juara silih berganti pemenangnya. Zorro milik Mr Parlin NBC mampu tampil sempurna di kelas Murai Batu Bintang. Namun di sesi kedua, posisi juara 1 digantikan murai batu Empong gaco Mr Empong. Penampilan stabil ditunjukkan murai batu Galunggung, gaco lawas milik Mr Budi. Berkat kawalan Mr Riki, 2 kali tampil, Galunggung raih double runner up. Sebelumnya, Galunggung tampil nyeri di latber Antok Tralis Jambi (19/5).

Mr Andi - Kacer Turok Nyeri

Mr Andi – Kacer Turok Nyeri

 

Sukarejo Team dan Juri - Terima Kasih dan Sampai Jumpa Di Latpres Rutin Sukarejo Team.

Sukarejo Team dan Juri – Terima Kasih dan Sampai Jumpa di Latpres Rutin Sukarejo Team.

Di kelas Love Bird Bintang, Junot milik Mr Eko Untari mampu tampil onfire rebut podium. Tak mau ketinggalan Mr Solihin yang membawa love bird Moni, menduduki peringkat 1 di kelas Love Bird Sejati. Di kelas kenari ada Joker milik Mr Nurman juara 1. Dan satu-satunya kelas kapas tembak, Koko milik Mr Koko juga menduduki peringkat pertama.

Sebagai info lomba, panitia mengumumkan even latpres dalam minggu ini. Latpres Stady Community (3/6) dengan insert 50 ribu, 30 ribu dan 20 ribu. Untuk di hari Minggu (5/6) ada Latpres Bakung Team Jambi dengan insert yang sama. [Rion Jambi]

BACA JUGA: Daftar Juara Latber Sukarejo Team Jambi (31 Mei 2016)