Robert Pantau Jogja (04/04/2021)

Ra Umum, Ra Ngenyang, kembali torehkan prestasi

Putro Joyo SF Klaten - siap meramaikan Kampung Ulu Cup I Magelang

Putro Joyo SF Klaten – siap meramaikan Kampung Ulu Cup I Magelang

-Media BnR- Kampung Ulu Cup I Magelang tinggal menghitung hari, Robert Gunawan atau biasa disapa Robert Pantau sejak beberapa minggu mulai rajin menyambangi lomba baik skala regional ataupun nasional untuk menggalang dukungan dan bersilaturahmi ke beberapa EO, diantaranya minggu kemarin di Piala Jateng 2 Klaten dengan mengibarkan bendera Duta Kampung Ulu Cup I Magelang.

Hanya dengan membawa 2 gaco handalnya Ra Umum di Anis Merah dan Ra Ngenyang di Wha Mei mampu bersaing dengan gaco-gaco papan atas hingga berhasil menorehkan prestasi gemilang.

Ra Umum dengan bulu tua bahkan sebagian sudah ada yang jatuh masih bisa dibilang tampil maksimal dengan powernya yang dasyat serta variasi irama lagu komplit dan kasar berhasil bertengger di posisi puncak 2 kali serta sekali menempati Runner Up. “Ini main terakhir Ra Umum, biar bisa mabung sempurna” ujar Robert saat ditemui di padocknya.

Di kelas Wha-mei, gaco andalannya yang diberi nama Ra Ngenyang (tanpa cash betina) mampu tampil maksimal dengan menyabet gelar Juara 1 dan 2.

Agung Qipit yang ikut mendampingi Robert dan dipercaya menggarap gelaran Kampung Ulu Cup I menyatakan “Selamat datang kicaumania nusantara di Event Kampung Ulu I Magelang.”

Sinyo selaku bagian ticketing juga menyatakan bahwa sebagian kelas sudah ludes terjual alias full. Bagi kicaumania yang ingin berpartisipasi silahkan pesan tiket ke Sinyo dengan nomer 085643615111 bila persediaan masih ada. (TOBIL)