Lokal Terkendali PBI Sragen

Tim juri yang bertugas di lomba PBI Sragen

MediaBnR-Sragen, Dalam rangka memperingati hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-75, PBI Sragen komando Mr. Andi Saputro menggelar lomba burung berkicau bertajuk Lokal Terkendali PBI di lokasi Halaman Technopark Sragen pada Minggu (16/8). Meskipun kemasan tiketnya tidak terlalu mahal, tapi kicaumania yang memeriahkan hadir dari berbagai penjuru kota lintas blok. Bahkan tak sedikit dari mereka merupakan kicaumania-kicaumania papan atas yang namanya sudah kerap kali mencuat di papan atas gelaran nasional lewat prestasi amunisi gacoannya.

Diantaranya Predator, kacer milik Mr. Bambang Honda polesan Wawan WKM Bird School yang begitu aktif berperan di puncak podium untuk sukses menyabet predikat kemenangan hattrick. Tak hanya berhasil menghantarkan nama besar Predator, tangan dingin Wawan juga terbukti tajam dalam memoles amunisi lainnya untuk menorehkan tinta emas. Seperti halnya duet Twister kenari dan Hwa Mei jebolan markas Havindo yang masing-masing juga bertengger di puncak podium, disusul murai batu Loss Doll yang menyempurnakan kemenangan di podium runner up sebagai Dt. Twister Cup 2 Semarang ini.

“ Ini bukti nyata bahwa selain rawatan yang konsisten, pakan berkualitas juga sangat dibutuhkan oleh burung gacoan yang kita rawat. Bayangkan saja kalau pakannya saja tidak memenuhi nutrisi, apa iya burung bisa tampil maksimal, tentu tidak kan. Selama ini semua amunisi yang saya rawat menggunakan produk pakan Twister, baik yang mengkonsumsi voer maupun bijian. Alhamdulillah, hasilnya sangat memuaskan. Selain selalu dalam kondisi fit, burung juga selalu stabil berprestasi. Untungnya berlipat ganda, apalagi saat ini sampai periode 2021 semua produk pakan Twister (burung) dan Nice (kucing) dari PT.Havindo Pakan Optima-Semarang ini sedang promo hadiah langsung tanpa diundi. Jadi setiap pembelian produk tersebut di dalam kemasannya terdapat langsung hadiah apa yang didapat, seperti 2 unit mobil, 16 unit motor, 50 unit lemari es, 50 unit tv lcd 32”, 50 unit mesin cuci, 100 unit kompor gas dan berbagai hadiah mewah lainnya, kemudian bisa konfirmasi langsung ke toko dimana kita beli. Jangan ragu lagi, beli produk Twister maupun Nice dan dapatkan hadiahnya langsung,” ungkap Wawan WKM berbagi kebahagiaan kepada seluruh kicaumania Nusantara.

Dt. Twister borong juara lewat aksi Predator,Duo Twister & Loss Doll

Kelas murai batu turut dimeriahkan oleh gaco andalan Mr. Alex Gresik punggawa Superman BF, yakni Slamet yang sukses memenangi pertarungan disesi utama Ring PBI Silver. Aksi ngeplay aktif yang dominan dibubuhi kucuran deras roll tembak keras variasi lagu isian komplit Slamet tak mampu dibendung oleh rival-rival tangguh lainnya. “ Silaturahmi yang utama, soal juara ataupun tidak itu bonusnya, yang penting bisa kumpul dengan teman-teman kicaumania sekalian warming up amunisi menjelang perform di Piala Raja nanti,” ungkap Mr. Alex Gresik.

Slamet milik Mr. Alex Gresik-Superman BF curi point mutlak

Membayangi ketat di podium runner up tercatat nama Sagami debutan Black Rose pengusung Dt. Balekambang yang notabene adalah murai batu hasil tangkaran dari markas besar Ring AB Galeh BF Pekalongan dan Ring PBI Silver olahan Mr. Bambang Galeh. Meski masih terhitung muda usianya, Sagami memiliki mental tarung serta materi berkualitas super, hasilnya pun dibuktikan langsung oleh Black Rose yang belum lama lalu meminang Sagami. “ Produk murai batu dari tangkarannya Om Bambang Galeh memang jos-jos dimana indukannya juga jelas memiliki track record prestasi segudang. Ini saja saya juga sudah indent lagi untuk ambil trah produk selanjutnya, untuk nambah amunisi di tahun 2021 nanti,” ujar Black Rose.

Sagami Ring PBI Silver & AB Galeh BF milik Black Rose raih runner up dikelas utama

Sementara podium juara 3 sukses ditempati oleh Don Juan milik Mr. Onie PG punggawa Mar 19 Team Pekalongan. Meskipun baru perdana turun ke lapang pasca mabung, jubah anyarnya langsung terlihat nyaman untuk mensupport kemapanan aksi super Don Juan saat berlaga. Tak hanya Don Juan, penampilan gaco lainnya cucak hijau X-Pander juga berhasil mencuri perhatian juri PBI yang bertugas untuk mengganjarnya di podium juara 2,3,4. “ Alhamdulillah, mungkin ini kesuksesan pertama amunisi Mar 19 Team di gelaran lomba PBI, semoga ini bukan yang terakhir tapi lebih kepada terbuka lebarnya karier prestasi kami di event-event lain selanjutnya, seperti di Piala Raja nanti,” ungkap Mr. Onie PG dihubungi media BnR.

Don Juan & X-Pander milik Mr. Onie PG selalu eksis di berbagai gelaran lintas EO

Silaturahmi PBI Jepara yang siang ini diwakili oleh Mr. Topan Garda Jepara juga tak ketinggalan mengambil peran. Salah satunya ditorehkan oleh hasil kualitas mumpuni DK yang sukses menempati podium runner up dikelas kacer Ring Lestari. Gaya dengklek satu titik dibarengi roll bongkar materi lagu isian yang begitu fasih sembari aktif mengipaskan ekornya nyaris tak mampu dihadang lawan-lawan tangguh berprestasi wahid lainnya. “ InsyaAllah full team kita maksimalkan menghadiri Piala Raja nanti, semoga hasil ikhtiar kami hari ini membuahkan hasil yang lebih membanggakan lagi di sana, Amin,” ungkap Mr. Topan.

DK besutan Mr. Topan bukti nyata silaturahmi tim PBI Jepara

Tak kalah meriah dikelas lovebird yang juga dihadiri nama-nama besar jawara nasional lintas blok, Sniper besutan Mr. Ade dari tim Eka Bella BC sukses merepotkan panasnya atmosfir persaingan. Durasi tembak panjang yang bisa mencapai hitungan 2 menit up, volume keras, serta durasi kerja rapat yang nyaris tanpa jeda sebagai senjata pamungkasnya sukses mencuri perhatian tim juri PBI untuk menancapkan bendera koncer A mutlak di bawah nomor gantangan amunisi pengusung bendera Dt. Piala Canting V Pekalongan ini. Memang bukan hal baru, soal prestasi namanya memang sudah kerap kali mentereng di puncak podium di level manapun dan apapun EO penyelenggaranya. “ Alhamdulillah, Sniper hari ini finish juara 1 dan 3, semoga terus stabil di event-event akbar selanjutnya,” pungkas Mr. Ade mewakili tim.

Sniper polesan Mr. Ade Eka Bella BC kibarkan bendera Dt. Piala Canting V

Kualitas lovebird Covid19 besutan Mr. Galuh 33 Semarang memang bukan kaleng-kaleng, dimana selalu dapat dipastikan setiap lawatannya Covid19 selalu pulang membawa tropy kemenangan. Seperti pada laga akbar sebelumnya di Radja Cup II Cibubur, aksi prestasinya pun banyak menuai perhatian lovebird lovers Nusantara untuk meminangnya. Siang ini Covid19 kembali tampil menghebohkan di gelaran PBI untuk sukses mencuri podium di tahta juara 2 dan 3. Menurut penuturan sang punggawa setelah selesai dari sini, ia bersama tim akan langsung gas ke kota Cirebon menghadiri lomba Piala Kemerdekaan. “ Alhamdulillah, hampir setiap hari silaturahmi ke berbagai gelaran lintas Blok, Covid19 dan squad amunisi lainnya selalu tampil stabil dan membanggakan,” ungkap Mr. Galuh 33 yang juga sukses mengawal Covid19 finish podium juara 1,2,2,3 di Piala Kemerdekaan-Cirebon, Senin (17/8) ini.

Mr. Galuh n Crew Semarang 33 lintas EO usung Covid-19

Segenap jajaran panitia dan tim juri di gelaran lomba Lokal Terkendali PBI Sragen menyampaikan terimakasih kepada seluruh kicaumania dan memohon maaf yang sebesar-besarnya apabila terdapat kekurangan. “ Selalu jaga kesehatan, selalu gunakan masker dan jaga jarak, monggo kita sama-sama budayakan lomba terkendali yang tetap mematuhi protokol kesehatan, kita buktikan bahwa kita kicaumania juga bisa dan ikut andil berperan penting dalam mematahkan mata rantai penyebaran virus corona covid 19 ini. Salam lestari,” tutup Mr. Andi Saputro mewakili seluruh panitia yang bertugas diakhir gelaran. (kiky)

Om Andi (tengah)-Ketua PBI Sragen

Dimeriahkan Mr. Bambang AB Galeh Pekalongan dan kicaumania lintas Blok lainnya

Penyerahan penghargaan Ketua Cabang PBI dan penangkaran

Dt. PBI Bersama raih juara umum Bird Club

TTNT SF Malang sabet juara umum Single Fighter