FOTO TAHUN 2017 DI ACARA MURAI BATU BNR CHAMPION DI LAP BANTENG – MB EXTREME NYARIS HATRICK 1,1 &2

MediaBnR – Sejak 2015 silam, H.Yusuf mulai eksis dikalangan kicaumania. Salah satunya, berkat kiprah Murai Batu Extreme yang namanya cukup kondang sebagai jawara papan atas. Deretan prestasinya juga cukup mentereng, bahkan cenderung stabil hingga 2019.

Extreme juga tercatat pernah bertengger di lomba – lomba regional maupun Nasional. Diantaranya, juara 1 & 5 di lomba Idhul Qurban 2015 di lapangan Jelambar, Jakarta Barat(24/9/2015). Prestasi ini menjadi debut perdana, sekaligus sebagai batu loncatan menuju ke even Nasional.

FOTO TROPI KOLEKSI MB EXTREME SAAT JUARA DI MURAI BATU BIRD BNR CHAMPION DI LAP BANTENG 2017

Terbukti dibeberapa even berikutnya, prestasi burung kesayangan H.Yusuf ini semakin tak terbendung. Ia berhasil meraih juara di Lomba Kapolda Metrojaya, Road To Presiden Cup, Andika BJB Cup 1, Singa Nusantara Cup, Piala Panglima TNI dan Lomba bergengsi lainnya termasuk Murai Batu Bird BnR Champion, bahkan di even ini, Extreme nyaris mencetak hatrick (1,1 &2).

Terlepas dari meteri mewahnya, Extreme juga dikenal memiliki performa yang cukup stabil, bahkan setiap kali tampil, ia mampu membawakan materi lagu yang nyaris komplit. Gaya mainnya nyengklak ke atas, volumenya kasar dalam sekali tarikan bisa memuntahkan beberapa lagu dan tembakan. Hebatnya, dalam satu kali even, bisa main 2 hingga 3 sesi sekaligus dan tak pernah lepas dari juara. Inilah yang menjadi kehebatan Murai Batu Extreme hingga berhasil menembus ketatnya persaingan di lomba Nasional, Ibukota.

DERETAN TROPI MB EXTREME MULAI DARI PANGLIMA TNI SAMPAI KAPOLDA METRO JAYA

Selain Extreme, H.Yusuf juga memiliki gaco lain, tentu tak kalah mewah dari seniornya Extreme. Prestasinya juga terbilang stabil bernama Murai Batu Sri Rezeki. Jika di ibaratkan, kedua burung ini saling melengkapi baik materi dan kualitasnya, hanya berbeda di gaya mainnya, Sri Rezeki lebih menonjol di gaya sujud – sujud duduk manis diatas tangkringan, hanya bolak balik badan. Lantas kemana kedua burung ini?

Seiring berjalannya waktu, H.Yusuf diketahui telah berhasil mengembang biakkan kedua burung ini di kandang ternak (Breeding) yang ia mulai sejak 2019 silam. “Alhamdullilah, sejak 2019 kedua burung tersebut masuk kandang ternak dan sekarang sudah beranak pinak menghasilkan banyak keturunan, baik dari Murai Batu Extreme maupun Sri Rezeki,” bebernya.

H.YUSUF BERSAMA DERETAN TROTOL TRAH MB EXTREME & SRI REZEKI

Dari yang tadinya hanya 2 materi dari MB Extreme & Sri Rezeki, kini ternakan yang diberi kode Ring H.Yusuf sudah berkembang menjadi 7 pasang. “Sebagian anakan dipilih dari hasil anakan terbaik hasil silangan anak Extreme dan Sri Rezeki, kami ambil dari pejantan terbaik, sementara betinanya diambilkan dari trah burung lain dari H.Nendra Jakarta,” ucapnya.

“Kedua burung ini cukup produktif menghasilkan anakan. Kurun waktu 2019 hingga 2021 saja sudah menghasilkan kurang lebih 30 ekor anak, baik jantan dan betina. Sebagian betinnya kami jodohkan lagi, sementara jantannya laku terjual,” imbuhnya.

SEBAGIAN BURUNG ANAKANNYA SUDAH JUARA DAN MENDAPAT PENGAKUAN DARI KICAUMANIA

H.Yusuf sendiri tidak kesulitan dalam memasarkan hasil ternakannya, karena kedua burung ini sudah memiliki nama dan kualitas yang jelas. “Burung yang terjual sejak 2019 lalu, sebagian sudah juara dan dari situ semakin banyak peminatnya hingga saat ini,”

TROPI PERDANA MB EXTREME SAAT LOMBA IDUL QURBAN DI JELAMBAR 2015

Meski banyak peminat, H.Yusuf tetap memberikan garansi, jika dalam jangka waktu satu Tahun proses, burung tersebut tidak jalan atau tidak sesuai harapan, bisa dikembalikan. “Kita kasih garansi uang kembali utuh atau bisa ditukar dengan burung lainnya,” pungkasnya. *Ikrom

H.Yusuf Alamat Gedung Panjang, Pasar Cipluk RT09/ RW 11, Jakarta Utara. Telp.081385209406.