Rezky Akbar Nurwega – Crows Eagle SF Cimahi

SUNAN SAKTI talenta muda berbahaya

REZKY CROWS EAGLE SF

Mediabnr – Pertunjukan, Sunan Sakti, murai batu muda milik Rezky Akbar Nurwega di gelaran Exclusive Ronggo Feat Mahkota, Cimahi (06/07), tampil memukau lewat lantunan lagu nan fasih dan tembakan yang menerjang garang. Terlihat sangar tetapi nada yang dinyanyikan, terdengar jelas lewat olahan vocal dan artikulasi yang kentara. Dubbing isian kenari, lovebird, kapas tembak, gereja dan jenggotan, dibawakannya tersusun apik.

SUNAN SAKTI IN ACTION

Sunan Sakti, murai yang baru lepas masa trorol, usianya terbilang muda. Meski begitu jawara lintas organizer sukses diraihnya dengan meyakinkan. Sebelumnya moncer di gelaran BnR Army 47, disusul gelaran ZKMC dan sekarang di Exclusive Ronggo Feat Mahkota, ia sukses menggondol kemenangan juara 1, 1 & 3.

MOMEN KEMENANGAN SUNAN SAKTI

Yang membuatnya terlihat istimewa, di kelas murai batu junior, kinerjanya begitu menawan, tetapi mencoba di kelas dewasa, aksinya juga hebat. Main satu titik, bongkar lagu dengan durasi terjaga, menjadi keistimewaannya dalam berlaga. Semakin panas kinerjanya makin istimewa. Bahkan dalam satu pekan, ia bisa bertarung sampai tiga event.

Lebih jauh Rezky berhasil mengembangkan hobinya menjadi sesuatu yang berproses, bermakna dan bercerita. Proses yang telah ia lalui, telah menjadikannya sebagai single fighter mandiri. Kedepannya, Sunan Sakti, tentu saja akan kembali bercerita, mengingat usia muda dan materi yang berlimpah, menjadi modalnya menatap gelaran akbar selanjutnya.[ricky]