Jajaran panitia

Jajaran panitia

Jakarta (MediaBnR.Com) – Sabtu (22/8),  gelaran lomba burung BnR Taman Radja Enterprise berkicau yang bertajuk  Road To Gubernur Jawa barat Cup ini, benar-benar berlangsung semarak. Takkurang 900 peserta memeriahkan gelaran kali ini.  Tak hanya pemain kawakan yang tumpah ruah di gelaran kali ini, namun banyak kicaumania pemula yang turut serta menyemarakkan gelaran prestisius ini  maka tak heran hampir disetiap kelas yang dipertandingkan selalu terjadi persaingan sengit antar gaco – gaco handal kicaumania yang hadir.

Sepertihalnya di kelas love bird, kali ini giliran Dewa Mabuk yang mencuri perhataian. Burung berpawakan bongsor milik H. Aris ini memang sudah tidak asing lagi dengan gelar juara. Maklum tarikan yang dimilikinya terkenal panjang serta durasi yang aktif  selain itu mental tarungnya pun luar biasa yang diselingi gaya nyeklek yang paten. Maka tak salah kalau tiga kelas sekaligus berhasil dijuarainya alias hatrick.

Lain halnya di kelas murai batu. Tak kurang 50 gantangan memeriahkan kelas burung ekor panjang ini. Namun kali ini giliran Nagabonar yang jadi juaranya. Burung milik H. Widodo/Adhi  dari HWD SF Bekasi  ini tampil trengginas. Dengan gaya ngeplay serta isian cililinan yang dibawakan nyeri, membuat burung yang satu ini tampil dominan di kelas murai batu.

Sementara Itu Mattena BF tak mau ketinggalan mendulang juara. Beberapa gaco andalannya berhasil mencuri perhatian, sebut saja Soneta milik Ojik yang berhasil merebut peringkat pertama di Murai Radja, lalu ada Gissela milik H. Amu yang berhasil merebut peringkat ketiga di love bird, dan yang terakhir ada Cakra Langit yang berhasil menjadi runner up di cucak hijau. (Awank)


Para Jawara:

Dewa Mabuk Tampil apik di love bird

Dewa Mabuk Tampil apik di love bird

 

H. Widodo sukses di Muray Batu

H. Widodo sukses di Muray Batu

 

Mattena BF Konsisten di Jalur Juara

Mattena BF Konsisten di Jalur Juara