Murai Batu Andalan H. Denny Garut Bersatu

The Kill Come Back, Double Winner di  Domba Indah Cup 2 Cirebon

Penantian lama H. Denny dari Garut Bersatu untuk melihat kembali aksi The kill jagoannya di murai batu turun dilomba. H. Denny cukup sabar menunggu dari mabung dan tidak terburu-buru sampai siap betul The Kill menuju kelapangan. Pelan tapi pasti setelah pasca mabung peak performancenya mulai meningkat. The Kill tampil kembali untuk  membuktikan menjadi salah satu yang terbaik seperti yang dilakukan sebelumnya dengan seabreg prestasi juara pertama  telah dibuktikan The Kill dilapangan.

Gelaran Domba Indah Cup 2 Feat BnR (04/11) bertempat di KORPS BRIMOB Cirebon menjadi ajang pembuktian The Kill dilomba dengan berhasil mencetak double winner di kels murai batu paling bergengsi Domba Indah serta Murai  Batu Brimob. The Kill tampil meyakinkan, gebrakan awal di kelas bergengsi murai batu Domba Indah saat turun digantangan 45 menjadi pembeda dilapangan.Turun melawan  murai batu handal dan gantangan penuh di kelas paling bergengsi, menjadikan persaingan cukup memanas. The Kill tampil dominan durasi kerja seperti  irama lagu, variasi   isian,main dilapangan enak dilihat serta  stamina dan mental bertanding cukup stabil sejak awal sampai akhir. Tak heran juri sering bolak-balik melihat penampilan The Kill yang cukup menyolok dilapangan, akhirnya juara ke-1 direbutnya. Tak jauh beda di kelas berikutnya murai batu Brimob saat berada digantangan 47, The Kill tampil  ngotot dilapangan dan akhirnya untuk kedua kalinya mampu membuktikan menjadi yang terbaik.

Kemenangan The Kill menjadikan ancaman berbahaya dilomba-lomba berikutnya. Giliran lomba besar 2 lapangan  Piala Prabu 19 Feat BnR  18 November di Kuningan, kembali The Kill di uji lagi  untuk membuktikan kembali menjadi yang terbaik di kelasnya. Terlebih kondisinya  mulai menuju top form terbaiknya, seperti yang dilakukan sebelumnya dan menjadikannya sangat disegani di even bergengsi dengan segudang prestasi juara pertama sering kali diperolehnya. (yudi)