BSC BnR Cikarang

MediaBnR – Ada kabar menggembirakan bagi latbermania Jabodetabek, khususnya yang berdomisili di wilayah Cikarang. Pasalnya mulai pekan ini, panitia BSC akan memberikan trophy bagi para peraih juara di semua kelas yang dibuka, disamping hadiah berupa uang pembinaan. Kabar ini langsung disambut antusias oleh peserta latber yang kala itu memadati arena Pasar Bersih, Jabobeka II, Cikarang, Jawa Barat, pada Sabtu 8 Agustus lalu.

Lovebird RATU - Bpk Sakum Cetak Nyeri

Lovebird RATU – Bpk Sakum Cetak Nyeri

Pleci Gadis Bali & Aktor Sabet Juara di kelasnya masing2x

Pleci Gadis Bali & Aktor Sabet Juara di kelasnya masing2x

Antusias para peserta ini bukan tanpa alasan dikarenakan trophy masih menjadi simbul kebanggan kicaumania, khususnya bagi kicaumania pemula maupun kawakan. Sakum, pemilik Lovebird Ratu langsung menyabet dua trophy sekaligus setelah sukses menaklukkan para lawan-lawannya. Menurutnya ada kebanggan tersendiri disaat pulang membawa trophy juara. ” meski Ratu sudah vakum 2 tahunan, akhirnya pulang bawa trophy juara,” terangnya.

Jambul Katulistiwa, Kenari  Gacoan kicik Bonek Stabil Di Jalur Juara.

Jambul Katulistiwa, Kenari Gacoan kicik Bonek Stabil Di Jalur Juara.

Cucak Hijau Audit Milik Erricson Hutagaol Sukses Raih  Double Winner

Cucak Hijau Audit Milik Erricson Hutagaol Sukses Raih Double Winner

Senada dengan Sakum, Kicik Bonex yang notabennya kicaumania kawakan juga tetap bangga mendapatkan trophy juara. Pria asli Surabaya yang akrab dipanggil Kicik ini, sukses mengorbitkan kenari Jambul katulistiwa hingga menyabet nyaris mencetak nyeri.

Begitu juga dengan Ericson Hutagaol yang kembali sukses menobatkan gacoannya sebagai yang terbaik. Cucak Hijau Audit lagi – lagi menyabet gelar juara satu dua kali. Prestasi ini tentu sangat berarti bagi Ericson lantaran sabtu pekan depan, Audit akan kembali berlaga di tempat yang sama dalam event lomba.

Colibri Thengil dan IMajinasi mengancam

RMI 2536 - Thengil Rajai Kelas Colibri

RMI 2536 – Thengil Rajai Kelas Colibri

Seperti para jawara lainnya, Colibri Thengil milik RMI 2536 Antilop Cikarang dipastikan akan menjadi ancaman bagi kontestan lainnya. Pasalnya pada lomba sabtu pekan depan, Thengil akan diturunkan kembali di dua kelas yang di buka. Kabar ini tentu menjadi tantangan bagi Colibrimania lantaran Thengil telah sukses menyabet dua kali juara pertama.

Gupy BR - Pentet Imajinasi Raih Juara Di kelasnya

Gupy BR – Pentet Imajinasi Raih Juara Di kelasnya

Di kelas Pentet juga demikian, bakal terjadi persaingan sengit. Pasalnya pada latber lalu, jumlah kontestan di kelas pentet nyaris full gantangan. Imajinasi milik Gupy BR Karedok Team dipastikan akan kembali mengancam setelah sukses menyabet runner up. * zulfikar