Santoso, Ketua KMS Sukoharjo (kanan)

Santoso, Ketua KMS Sukoharjo (kanan)

Sukoharjo (MediaBnR.COM) – Setelah sekian lama merawat sejumlah gacoan love bird dan penangkaran, kini Adrian BF Sukoharjo mendapatkan hasil dengan seringnya juara di berbagai lomba seperti siang ini, Jumat 18 November 2016 di KMS Sukoharjo. Adrian tampil juara dengan beberapa jagoan hasil tangan dinginya diantaranya love bird Ariana, Lia, Nia, Ita dan Heni. Sepekan kemarin Adrian BF tampil juara di Wonogiri.

Di kelas murai batu, ada debutan murai batu Predator milik Edy Samudra yang sukses. Murai batu Predator yang digawangi perawat handal Iwan Samudra dari Sukoharjo masuk juara pertama di kelas utama yang minggu lalu juga masuk juara 1 di latpres KMT Tawangsari.

Over Birahi SF tampil juara dengan gacoannya murai Monster milik Rais dan cendet Krisna milik Pay Jo Sukoharjo. ”Kedua andalan Over Birahi SF akhirnya poin di KMS,“ terang Pay Jo.

Murai batu sekarang ini memang lagi booming. Faktor gaya tarung yang indah dan katurangan mempengaruhi murai batu banyak peminatnya. Yoko BM sang breeding murai batu, menuai hasil yang wah!! Sebanyak 17 ekor murai batu ring Yoko BM dan sepasang indukanya ditukar guling sebuah mobil Panther pick up. Sang breeding murai yang beralamatkan di Tawangsari, Sukoharjo, merasa puas dan penuh rasa syukur akan hasil yang diraihnya.

Thomas Tawangsari yang tergabung dalam Vega 37 SF Sukoharjo Makmur Bersatu berhasil membawa beberapa jagoanya prestasi. Diantaranya cendet Aibon yang berhasil nyeri juara ke-2. Kendati cuaca hujan, namun Aibon masih mampu ngerol tembak dengan volume yang dahsyat. Vega 37 SF Sukoharjo Makmur Bersatu makin kompak dengan kostum ijo-ijo baru. (agus farrel)

BACA JUGA: Daftar Juara KMS Sukoharjo (18/11/2016)


GALERI:

Adrian BF Sukoharjo

Adrian BF Sukoharjo

 

Bu Adrian Rajin Kawal Love Bird

Bu Adrian Rajin Kawal Love Bird

Mobil Panther di Belakang Yoko BM Hasil Tukar Guling Murai Batu

Mobil Panther di Belakang Yoko BM Hasil Tukar Guling Murai Batu

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Predator, Murai Batu Milik Edy Samudra, Terbaik di Kelas Utama

Predator, Murai Batu Milik Edy Samudra, Terbaik di Kelas Utama

Sentot H Kawal Cendet

Sentot H Kawal Cendet

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Vega 37 SF SKH Indonesia Kostum Baru Semangat Baru

Vega 37 SF SKH Indonesia Kostum Baru Semangat Baru

 

Over Birahi SF Stabil Juara

Over Birahi SF Stabil Juara