JOKOTOLE Bali

JOKOTOLE Bali

JOKOTOLE Bali

Malang – MediaBnR.com, Benar memang jika kicau mania sejati takkan pernah memikirkan kemana ia akan tandang dan kemana ia akan gantang. Masalah tempat bukan alasan untuk tak datang. Meski jauh dari tempat asal atau bahkan dari luar pulau, akan hadir demi sebuah hobby yang jika dinilai dengan uang sekalipun takkan mungkin bisa dijadikan alasan, “bukan hobby jika masih hitungan modal” tutur salah satu member tim JOKOTOLE Bali usai mengikuti gelarana Sien Ronny Cup 1 Malang.

Tim JOKOTOLE Bali yang hadir jauh dari pulau Dewata Bali ini memang membuktikan bahwa mereka hadir dengan rasa loyalitas dan hanya untuk ikut merasakan atmosfer dunia kicau mania nusantara khususnya area Jawa Timur. Setelah sempat mereka rasakan kemenangan minggu 5 November lalu di gelaran yang diusung oleh PBI Bali yakni Giri Prasta Cup II. Tim ini kembali menuliskan nama nama amunisi andalannya di pulau Jawa tepatnya kota Malang.

Dengan mengandalkan burung yang memeiliki ciri khas bergaya teler saat berkicau. Burung Punglor Merah menjadi amunisi utama JOKOTOLE team di gelaran karya BnR Malang Sien Ronny Cup 1. Sekaligus event ini menjadi destinasi tim JOKOTOLE Bali untuk unjuk kebolehan amunisi SI BOLANG, SI CILUNG, dan LUNA MAYA.

Dikomando langsung oleh Mr.Baidowi dan Mr.Bobby, tim JOKOTOLE Bali berhasil membuktikan bahwa burung Punglor Merah tidak lagi jadi burung yang akan menjadi sejarah. “Punglor Merah Bangkit lagi” tutur sang comander.

Tropi dan Piagam raihan tim Jokotole Bali

Tropi dan Piagam raihan tim Jokotole Bali

Melalui pertarungan SI BOLANG saat diatas gantangan, akan mengingatkan kita dengan gaya bertarung master kung fu dari daratan China Wong Fei-Hung “The Drunken Master”, saat ia mulai merasa dalam pertarungan, ia akan menampilkan jurus mabuknya. Begitupun SI BOLANG, ketika sudah naik gantangan, seketika itu pula ia langsung teler dan memuntahkan seluruh isiannya hingga pertarungan usai. Tak ayal jika ia berhasil menyabet dua kali juara pertama dan tiga kali juara kedua, yang salah satunya ada di kelas utama Punglor Merah NZR dengan harga tiket sebesar Rp.1.000.000. Meski kelas ini sebenarnya ditempatkan diakhir sesi kelas Punglor Merah, namun SI BOLANG masih mampu bertarung dan berhasil menempatkan posisinya di podium runer up. Jika diakumulasikan dari tujuh kelas yang disajikan Panitia dikelas Punglor merah, dengan hasil kemenangannya. Memang membuktikan bahwa SI BOLANG mendominasi kejuaraan di kelas burung Punglor Merah.

Begitupun SI CILUNK, yang selalu setia mendampingi kemenangan SI BOLANG. Meski belum sempat merasakan podium juara pertama, namun ia masih mampu menempatkan dirinya dipodium tiga besar. Memang untuk kali ini menurut Mr.Robby, SI CILUNK slalu menjadi rekan pendamping SI BOLANG untuk raih juara. Hasilnya SI CILUNK sukses torehkan juara. 2, 3, 4, 5, dan 6.

Dengan demikian, tim JOKOTOLE Bali adalah tim yang patut untuk diperhitungkan kiprahnya dikancah dunia kicau mania yang berhasil mencetak jawara kicau lintas E.O dan lintas pulau.

Dengan keberhasilan amunisi handal tim JOKOTOLE Bali di kota apel Malang. Mereka juga berhasil membawa pulang sejumlah tropi juara. Selain sebagai tanda kemenangan untuk event saat ini, hal ini mengisyaratkan bahwa, mereka sudah siap tempur di event yang lebih Spektakuler, yakni event BnR AWARD pada 10 Desember mendatang di Jakarta. *Den!