Juri-juri Latpres BBC menyebar dalam melakukan Penjurian (Foto: Zulius)

Juri-juri Latpres BBC menyebar dalam melakukan Penjurian (Foto: Zulius)

Banyumanik (MediaBnR.Com) – Cuaca yang memang  tidak begitu mendukung saat diadakan latihan prestasi Banyumanik Bird Club (BBC), Sabtu (21/3/2015), berjalan dengan sangat lancar. Kesiapan BBC dalam mengadakan latber, latpres maupun lomba  terlihat sangat jelas.

Kurang lebih 700 peserta mengisi gantangan yang di sediakan oleh Panita Latber Rutin BBC, saat di tanya oleh reporter BnR tentang latpres yang diadakan kali ini. ”Sebenarnya ini bukan Latpres namun, hanya memajukan jam latber yang kebetulan bersamaan dengan hari libur nasional dan dengan sedikit menaikkan tiket pendaftaran, tidak ada target jumlah peserta, persiapannyapun relative sangat singkat, hanya dalam satu minggu,“ Bari Barek selaku Ketua Panitia menjawab.

Suatu moment yang sangat tepat, yang di lakukan oleh panitia latber rutin BBC, peserta yang hadir cukup membuat event ini berjalan dengan baik, peserta datang berbondong-bondong dengan membawa banyak gaco yang diandalkannya.

Di kelas Anis Merah, Canting burung besutan Mas X-O Batik yang telah lama tidak turun ke lapangan karena kesibukan pemiliknya kembali tunjukkan eksistensinya sebagai burung Anis Merah kelas Kakap, kepuasan mas X-O  dengan kinerja Canting  selalu terlihat saat penacapan bendera koncer di podiumnya, Canting selalu bekerja dengan maksimal dan selalu menorehkan prestasi yang memuaskan di setiap event yang diikutinya.

Sedangkan Agnes Cucak Hijau milik Mr. Wiwit sempat mengejutkan para juri dengan gaya, lagu serta volumenya yang keras membuat juri harus menancapkan koncer di podiumnya. Walaupun Agnes meski masih baru satu bulan di rawat oleh Mr. Wiwit setelah proses take over. Namun baik Agnes maupun Mr. Wiwit sudah terlihat sehati,  dalam satu bulan meraih satu kali double winner dan satu kali mencuri satu point di Latpres ini.

Di kelas Cendet, Holmes Cendet besutan Mr. Ardian begitu menggetarkan. Dengan tembakan disertai variasi lagu yang komplit, Holmes masih bisa menduduki peringkat ketiga, setelah mendapatkan juara satu di latber lain di kota semarang dalam minggu ini.

Di kelas Kenari, Baracuda Kenari besutan  Mr. Nathan tetap menjadi yang terbaik di setiap event yang di ikutinya. Dengan lagu panjang yang dibawanya meraih Nyeri di Latpres BBC memantapkan Mr. Nathan dan Baracuda mengikuti event besar di Kota Semarang dan sekitarnya. Begitu pula dengan Cendet Jadah Goreng yang di bawanya.

Di Kelas Pleci, Dani Sukarman dengan Pleci andalannya Renggo yang selalu meraih koncer di setiap pertempurannya. Menyabet satu point teratas dengan rool tembak serta nagen, Renggo mencuri perhatian para juri.

Kru Juri dan Panitia Latpres BBC Sukses dengan Gelarannya (Foto: Zulius)

Kru Juri dan Panitia Latpres BBC Sukses dengan Gelarannya (Foto: Zulius)

Daox SF dengan di motori oleh Hendro KLNI mengobrak abrik kelas Love Bird dengan beberapa andalannya  meraih koncer secara bersamaan, penampilan yang sangat memuaskan bagi gaco-gaco yang di bawa Hendro KLNI dan kru.

Segenap panitia BBC yang dilaksanakan mengapresiasi animo pada saat itu. “Terima kasih kepada Kicau Mania yang hadir di event ini, dengan tetap menjunjung sportifitas serta aturan tanpa teriak smoga mampu memuaskan peserta yang turut andil menyemarakkan event BBC kali ini dan dikemudian hari, ” Kata Ferry BBC. (zulius)


Kumpulan Galeri Para Jawara

Gegana SF Raih Prestasi dengan Dua Gaco (Foto: Zulius)

Gegana SF Raih Prestasi dengan Dua Gaco (Foto: Zulius)

Canting, Anis Merah Milik X-O Batik, Teler Tanpa Batas (Foto: Zulius)

Canting, Anis Merah Milik X-O Batik, Teler Tanpa Batas (Foto: Zulius)

 

 

Holmes Cendet Full Variatif milik Mr. Ardian, Mengerikan (Foto: Zulius)

Holmes Cendet Full Variatif milik Mr. Ardian, Mengerikan (Foto: Zulius)

 

DAOX SF tetap Moncer dengan Gaco-gaco barunya (Foto: Zulius)

DAOX SF tetap Moncer dengan Gaco-gaco barunya (Foto: Zulius)

Renggo, Pleci terbaik milik Dani Sukarman (Foto: Zulius)

Renggo, Pleci terbaik milik Dani Sukarman (Foto: Zulius)

 

DAOX SF tetap Moncer dengan Gaco-gaco barunya (Foto: Zulius)

DAOX SF tetap Moncer dengan Gaco-gaco barunya (Foto: Zulius)

 

Mr. Wiwit ( 2 dari Kiri ) semakin percaya diri dengan Agnes CUCAK HIJAU (Foto: Zulius)

Mr. Wiwit ( 2 dari Kiri ) semakin percaya diri dengan Agnes CUCAK HIJAU (Foto: Zulius)