KELUARGA BESAR JPMRT 78 SF BANJARMASIN

Love Bird Pusoko andalan H. Jay JPMRT 78 SF Banjarmasin, kembali menjadi pusat perhatian para jawara Nasional. Salah satunya, di lomba Piala Panglima TNI dihelat di Pudikzi Zeni, `Bogor, 7 Oktober 2018 lalu. Pusoko sanggup mencetak kemenangan nyeri di dua kali penampilannya.

Di kelas paling bergengsi Pamen, Pusoko tampil cukup dominan dengan suara ngekekan sambil buka tutup rapat. Volumenya kasar dan memiliki durasi stabil dari awal hingga selesai. Kendati mendapat lawan burung – burung jawara Nasional, Pusoko tetap di idolakan oleh team juri Ronggolawe, hingga memimpin di podium atas.

DUA BERSAUDARA, H. JAY BERSAMA DAN H. ARYA SUKSES KIBARKAN JPMRT 78 SF

Aksi Pusoko berlanjut ke sesi berikutnya kelas Bio konslet. Disesi ini, Pusoko masih tetap stabil, kendati banyak yang berspekulasi bahwa suaranya terdengar tipis. Namun, team juri punya pertimbangan lain, hingga akhirnya kembali menobatkannya ke peringkat pertama.

Dua kemenangan ini membuat Pusoko menyabet predikat Love Bird terbaik dan sekaligus menjadi satu – satunya peserta yang mampu meraih gelar nyeridi kelasnya. Sebelumnya, Pusoko telah mencatatkan kemenangan beruntun di lomba Anniversary Sahabat ABF di Tangerang, pekan lalu.

JPMRT 78 SF SIAP KE PRESIDEN CUP V

Jay yang datang bersama adik dan keluarga besarnya cukup bangga dengan prestasi Pusoko. “Alhamdullilah, pelan tapi pasti, Pusoko bisa kembali membuktikan prestasinya di lomba – lomba Nasional, khususnya di Ibukota. In sya Allah, tinggal selangkah lagi ke Presiden Cup V,” ungkap H. Jay yang akan terlebih dahulu menurunkan Pusoko di Platinum Cup Balikpapan dan Solo Vaganza. *Ikrom/Rizhal