ROAD TO PIALA CANDI BOROBUDUR CUP 1 BNR MARKAS MAGELANG

Kelas Cucak Hijau selalu full gantangan

Mediabnr – Setelah sukses menggelar Road To Piala Presiden Jokowi, BnR Markas Magelang kembali membuat gelaran yang bertajuk Road To Candi Borobudur Cup I berlokasi di Lapangan Rindam IV Diponegoro Magelang yang terletak di tengah kota hingga mudah terjangau bagi kicaumania sekitarnya.

Bapak Arifin BnR Cobra – galang dukungan Road To Candi Borobudur Cup I 18 Maret 2018 di Magelang

Pada sesi Murai Batu yang nyaris full gantangan, pertarungan sengit terjadi antara Cincau besutan Joko Prima dengan Peltu milik Yoga Idris KSD SF dari awal digantang keduanya menunjukan kebolehan dengan memamerkan lagu – lagu mewah serta tonjolan – tonjolan dasyat. Namun menjelang berakhirnya penilaian Cincau tampil lebih dominan hingga berhak merebut Juara 1 dan Peltu harus puas berada di Runner Up.

Joko Prima – Murai Cincau sabet Juara 1 kelas Utama

Sedangkan di kelas Lovebird penampilan mewah ditunjukkan Petrus milik Wahyu Tole dari Oreo SF Magelang, setelah minggu kemarin meraih tiga besar sebanyak tiga kali di Piala Adipura Klaten. Kali ini menyabet kemenangan kembali, turun di dua kelas dewasa kesemuanya disapu bersih dengan perolehan point mutlak. Petrus yang akan membawa bendera Duta Piala Candi Borobudur Cup I kembali bertempur dengan Lovebird papan atas di Piala Presiden Jokowi pekan mendatang.

Lovebird Petrus nyeri siap menuju Piala Presiden Jokowi

Sementara itu di kelas Kenari std Kecil, Agus Oreo SF berhasil mengantarkan jagoannya Jordan menduduki Podium Utama. Dengan kondisinya yang topform mmpu mengeluarkan durasi panjang serta volume keras hingga sulit terbendung oleh lawannya. Sedangkan std Bebas kekuatan Jordan berhasil dipatahkan oleh Golden Boy milik Yudi hingga bergeser di urutan Juara 2.

Pada kesempatan kali ini Bapak Arifin pemilik gantangan BnR Cobra Magelang juga hadir dan menggalang dukungan untuk gelaran 18 Maret 2018 yang bertitel Road To Candi Borobudur Cup I yang akan dilaksanakan di Lapangan Blok M Maliyan, Kalinegoro, Magelang. Dengan tiket 70ribu, 50ribu,30 ribu. Pada tanggal yang sama BnR Lembusuro Boyolali juga mengadakan Road To Candi Borobudur dengan tiket 70ribu, 50ribu, 40ribu dan 30ribu. “Mohon partisipasi dan dukungannya. Semoga gelaran ini bisa terlaksana dengan sukses dan ramai” ujar Bapak Joko Bonita selaku penasehat BnR Lembusuro. (TOBIL/TYCKA)