Rabu P2BEN-Mojokerto

Mendung Gerimis Semangat Pemain Tetap Tinggi

Mediabnr – Dalam kondisi mendung disertai sesekali gerimis, pasar burung Empu Nala Mojokerto yang dijadikan lokasi gelaran panitia P2BEN (Persatuan Pedagang Burung Empu Nala), masih dihadiri pemain dari Mojokerto Raya dan sekitarnya, Rabu sore (28/2/2018). Mereka tampak semangat untuk melatih-tandingkan andalannya.

Gelaran perdana diawali dengan sesi Love Bird Baby, jumlah peserta cenderung meningkat dari Rabu sebelumnya. “Jylo” Manise milik Hendrik(Ahonk) dari Ngabar mengambil alih dominasi Spektra yang pekan kemarin merajai. Namun kegigihan burung milik Anton dari Morshall SF patut dibanggakan. Di sesi kedua masih mampu masuk tiga-besar, meski di sesi sebelumnya hanya diposisi ke-5.

Murai Mania Sidoarjo Bnggakan Good Boy

Dikelas Love Bird Paud, Mantili yang dijagokan Anggris OJM SF (Opo Jare Manuke Single Fighter), berhasil meraih puncak juara. Belum puas dikelas Paud, Mantili diturunkan lagi di sesi Love Bird Dewasa. Ternyata Love Bird muda ini masih mampu memamerkan kepiawaiannya, dan berhasil meraih juara 2.

Mantili Juara 1 di Paud Ikut Dewasa Juara 2

Kehadiran Murai Batu dari berbagai daerah, berdampak perburuan juaranya menjadi seru. Memang tidak sebanyak Love Bird jumlah pemainnya, tapi gengsi laganya cukup tinggi. Meski belum mencapai puncak juara dan hanya menempati juara 3 bagi Good Boy, namun semangat sang pemiliknya Yopi yang tergabung dalam MMS (Murai Mania Sidoarjo), tampak begitu tinggi. *Sugeng

Baca Juga : Daftar Juara Latber P2BEN (28/2/2018)