Jajaran panitia

Jajaran panitia

Depok (MediaBnR.Com) – Seiring makin menjamurnya arena latpres yang ada di Jabodetabek, namun hal ini tidak sedikitpun mengurangi animo kicaumania untuk hadir pada gelaran Krukut Enterprise yang dihelat setiap Kamis siang.

Selain tempat yang sangat strategis, masalah pengadil di lapanganpun memang sudah kelas wahid. Maklum juri-juri berpengalaman selalu memberikan penilaian yang maksimal. Hal inilah yang membuat kicaumania semakin antusias.

Seperti pada Kamis (14/5/2015) kemarin, tak kurang 300 peserta meramaikan hajatan rutin ini. Apa lagi di kelas-kelas bergengsi seperti murai batu, love bird dan pleci yang nyaris tak tersisa satu gantangan pun.

Sasax Country makin solid

Sasax Country makin solid

Di kelas Love bird, tak kurang 50 ekor burung yang bertarung di kelas ini. Namun Cute lah yang lagi tampil apik. Burung milik Manol/Sofy dari Laskar Sasax Country ini memang terkenal bagus. Dari awal digantangkan, Cute langsung narik tiada henti sembari duduk manis di tangkringan.

Untuk kelas muray batu, giliran Ji’ih  yang tampil menonjol. Burung milik H. Samsul  ini tampil trengginas. Dengan gaya ngeplay dibarengi tembakan cililinan yang nyeri membuat Ji’ih tampil terdepan di kelas burung ekor panjang ini. (awank)