Piala Bahurekso Kudus

Mr. Kim-Ketua Pelaksana

Media-BnR-Kudus, Minggu (30/8). Halaman SD 01 Sidorekso, Kaliwungu-Kudus menjadi saksi gelaran akbar lomba burung berkicau bertajuk Piala Bahurekso komando Mr. Kim selaku Ketua Pelaksana yang sukses mencuri perhatian kicaumania dari berbagai kota sekitar untuk hadir memadati lokasi. Semarak dan meriah tentunya dimana gaco-gaco lintas kota ikut bertarung memberikan tantonan yang menarik di bawah kawalan Master of Ceremony ternama Mr. Husen.

MC Husen sukses mengawal jalannya lomba

Terlahir sebagai bintang lapangan, DK besutan Mr. Topan Garda Jepara yang selalu aktif mengibarkan bendera Dt. Piala Raja ini sukses mengeksplore kemampuannya dengan sempurna meski turun tanpa persiapan matang. Hasil akhir juara 1,2,2 menjadi kado terbaiknya hari ini untuk pemanasan aksinya pekan depan menghadapi laga akbar Piala Canting V Pekalongan. “ Saudara kita punya hajat ya wajib datanglah untuk tetap menjaga erat tali silaturahmi, sekalian warming up DK biar bisa lebih maksimal lagi performanya di Piala Canting Pekalongan nanti,” jelas Mr. Topan ditemani crew.

DK besutan Mr. Topan Garda Jepara kibarkan bendera Dt. Piala Raja

Dollar kembali hadir mewarnai persaingan dikelas lovebird. Meski salah satu amunisi andalan koleksi Mr. Thito Zaura SF Semarang ini sudah cukup lama absen berlaga, aksinya tetap terlihat stabil dengan kualitasnya yang memang diakui di atas rata-rata. Lulus terbaik disesi utama lovebird Bahurekso menjadi modal berharga Dollar dalam mengawali karier barunya dikemudian hari pasca libur panjang pandemic ini. “ Semua off total dari gantangan semenjak lockdown dan baru kali ini kami turun kembali ke lapangan, semoga menjadi awal yang baik,” ujar Mr. Thito diamini seluruh crew.

Dollar comeback, Zaura SF siap kembali meriahkan persaingan lovebird mania

Masih dari kota yang sama dengan ciri khas makanan lumpianya, Sangkuriang besutan Mr. Dimas Alba BF Semarang pimpinan Mr. Kenny juga sukses mencuri satu point mutlak dikelas anis merah lewat balutan tampilan aksinya yang berkualitas, khususnya saat berlaga disesi Kaliwungu A. Cuaca sangat terik ternyata tak manyurutkan performanya sedikitpun, Sangkuriang tetap terlihat tangguh memainkan irama lagu isiannya dengan sempurna bahkan gaya telernya pun malah semakin menjadi, full mentok doyong kanan kiri.

Demikian juga dengan Argolawu debutan H. Soleh KJS Jepara yang tampil memukau dikelas utama tantangan 28 G cucak hijau. Aksi roll bongkar materi lagu isian full variasi tembak panjangnya mutlak dihadiahi bendera koncer A oleh sang pengadil.

Argolawu milik H. Soleh KJS Jepara sapu kelas tantangan cucak hijau 28G

Sementara dikelas murai batu saling jual beli materi roll tembakan isian juga royal terjadi. Hal ini memang cukup merepotkan konsentrasi tim juri dalam menilai, namun diantara ke 36 G kontestan yang memenuhi sesi murai batu Indonesia segelintir kandidat tercatat sebagai nominator terbaik. Diantaranya adalah Raja Tega polesan H. Nepil pemilik penangkaran Nepil BF Kudus yang begitu all out mengolah materi unggulannya di atas arena. Alhasil, podium runner up sukses diraihnya dengan selisih tipis bendera koncer A.

Raja Tega milik H. Nepil BF Kudus sabet podium runner up

Bertarung sengit dengan Raja Tega, Sarno amunisi anyar H. Temon punggawa R17 Jepara juga tak mau kalah memberikan perlawanan terbaiknya. Materi lagu roll rapat sembari aktif memuntahkan variasi tembakan senjata pamungkasnya seperti cililin, kenari, kapas tembak, srindit, tengkek buto, dan greja tarung dengan volume keras dan pembawaan gaya tarung ngeplay happy nya sukses membawanya ke podium juara 3.

H. Temon andalkan kestabilan prestasi Sarno

Sesi murai batu Bahurekso menjadi saksi keganasan aksi Pulung Sakti milik H. Fauzi punggawa Ozzy SF Jepara yang begitu elegan mempertontonkan pertarungan yang indah di atas arena. Materi lagu isiannya tertata rapi lewat muntahan power suaranya yang keras disupport gaya tarungnya nan exotic. Hasil lawatan hari ini namanya kembali didaulat untuk memimpin di kelas paling bergengsi ini.

Pulung Sakti milik H. Fauzi Ozzy SF Jepara konsisten di tahta juara

“ Terimakasih atas partisipasi serta dukungan dari seluruh kicaumania, kami selaku panitia lomba Piala Bahurekso menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya apabila dalam menyuguhkan gelaran hari ini terdapat kekurangan maupun kesalahan. Selamat kepada para juara dan sampai jumpa di gelaran kami selanjutnya,” tutup Mr. Kim diakhir gelaran mewakili seluruh jajaran panitia dan tim juri yang bertugas. (kiky)

Suasana kemeriahan lomba Piala Bahurekso Kudus