Suasana Gantangan dan Peserta (Foto: Ikrom/MediaBnR.Com)

Suasana Gantangan dan Peserta (Foto: Ikrom/MediaBnR.Com)


Bekasi (MediaBnR,Com) – Satu lagi arena latber yang patut di kunjungi kicaumania khususnya yang berdomisili di wilayah Bekasi dan Jabodetabek. Menurut Taufik selaku ketua pelaksana, lokasi latber Mahoy Bintara Enterprize cukup strategis dan nyaman lantaran bisa diakses dari exit toll Bintara.

“Dari toll sekitar 1 km, tepatnya di jalan Bintara Raya (perempatan Bintara Raya ke -arah Kranji) tepatnya sebelah Alfa Mart. Selain itu, di sekiatarannya ada banyak pepohonan yang membuat lapangannya cukup rindang,” tutur Taufik seraya mempromosikan gantangan barunya.

(Kiri-kanan)Ko Rendy dan Taufik Ketua Panitia dan Pelaksana (Foto: Ikrom/MediaBnR.Com)

(Kiri-kanan)Ko Rendy dan Taufik Ketua Panitia dan Pelaksana (Foto: Ikrom/MediaBnR.Com)

“Arena Mahoy Bintara Enterprize sudah lama berjalan sekitar 2 bulanan, dan alhamdullilah sudah ramai peserta. Bukan itu saja, di gantangan Mahoy Bintara Enterprize ini sudah banyak menyaring burung-burung prospek juara, khususnya di kategori burung Lovebird,” imbuhnya.

Fakta yang dikatakan oleh taufik tersebut memang apa adanya  lantaran dari tiga kelas lovebird yang dibuka pada gelaran siang itu, ketiganya full peserta hingga 60 gantangan setiap sesinya.

Syamsudin pemilik gantangan HSBC turut hadir di tengan-tengah arena. Kedatangannya bukan tanpa alasan lantaran ingin berburu gacoan prospek juara. Saat itu, H. Syam, panggilan akrabnya, terlihat sedang membidik burung-burung prospek. Salah satunya Poppy dan AS 3 milik Ken Sugeng turut menjadi bidikannya. Poppy dan AS 3 memang layak dibilang burung prospekan juara lantaran kedua lovebird ini masih muda dan sukses menyabet juara hari itu.

Ken Sugeng Orbitkan  Lovebird Muda Juara (Foto: Ikrom/MediaBnR.Com)

Ken Sugeng Orbitkan Lovebird Muda Juara (Foto: Ikrom/MediaBnR.Com)

Menurut Ken Sugeng yang baru bergairah kembali setelah 7 bulan vakum di dunia hobby, Poppy masih belia, umurnya masih 5 bulanan, bergitu juga dengan AS 3 yang masih menginjak umur sekitar 4 bulanan,”ungkap Ken Sugeng pemilik Lovebird juara Kendedes.

Gerombolan Si Berat Community, Orbitkan Lacman (Foto: Ikrom/MediaBnR.Com)

Gerombolan Si Berat Community, Orbitkan Lacman (Foto: Ikrom/MediaBnR.Com)

Andro- Scopy Stabil, Hingga Sabet Tiga Juara (Foto: Ikrom/MediaBnR.Com)

Andro- Scopy Stabil, Hingga Sabet Tiga Juara (Foto: Ikrom/MediaBnR.Com)

Berbeda dengan Lovebird bernama Scopy milik Andro, yang sudah terbilang stabil di atas gantangan. Scopy yang turun tiga kali, sukses menyabet tiga gelar yaitu juara pertama, runner up dan ke-3. Scopy sudah stabil, kalau bunyi gacor dan tanpa jeda,”ucap Andro bangga. Jika penasaran dan ingin melihat burung-burung prospek juara datang saja setiap hari Sabtu pukul 13.00 WIB dan ada kabar gembira lagi, lantaran di hari Senin Mahoy Bintara Enterprize berencana akan membuka juga,”ungkap Ko Rendy selaku ketua panitia. (Ikrom Fauzi Riswan)