Depok (MediaBnR.Com) Tepat pukul dua siang, sajian dimulai dengan laga para amunisi plecimania. Dengan cukup antusias, mereka menggantang dengan suka cita meskipun kondisi cuaca kala itu sedikit tidak bersahabat, Selasa (9/8/2016). Namun dengan animo yang cukup tinggi, sajian terus bergulir hingga sajian usai.

Selain itu, di sajian kali ini juga panitia membuka kelas gratis. Khusus kelas lovebird dimana pada kelas ini Ipoel Tikungan BC yang menjadi sponsor karena waktu itu bertepatan dengan hari jadinya. “Hadiah sih ga gede tapi yang penting happy. Gratisan tapi berhadiah,” tutur Ipoel sembari tertawa.

Super Dancer Double Winner

Super Dancer Double Winner

Jacky Chan Babat Habis Kelas Kenari

Jacky Chan Babat Habis Kelas Kenari

Ipoel Ulang Tahun Bagi-Bagi Hadiah di Kelas Gratis

Ipoel Ulang Tahun Bagi-Bagi Hadiah di Kelas Gratis

Tidak ketinggalan juga aksi-aksi panas yang dipertontonkan oleh jawara di lapangan membuat siang yang berhujan tersebut menjadi panas. Super Dancer, murai batu kepunyaan H. Endri yang apik dirawat Dhani ini, mampu tonjolkan potensinya dengan sangat rapih, nge-play dengan muntahan isian yang cukup bervariasi serta bervolume cukup kasar. Sehingga mampu dominasi Kelas Murai Batu U2.

Jacky Chan juga turut ambil bagian memanaskan kelas kenari. Amunisi dari Eko HI/King Master Canary ini mampu tampil maximal di kelasnya tersebut. Dengan kinerjanya yang mewah mulai dari durasi lagu, volume dan irama lagunya, menjadi satu kesatuan yang berbahaya bagi lawan-lawannya di lapangan. Tidak heran jika Jacky Chan mampu babat habis kelas kenari pada latpres kali ini. (Fai BnR)

BACA JUGA: Daftar Juara Latpres BnR U2 (9/8/2016)