Kungfu Panda & Jabrik Jr kibarkan bendera Dt. KFC Pemalang

Kungfu Panda & Jabrik Jr kibarkan bendera Dt. KFC Pemalang

Mediabnr – Jumat Legi menurut perhitungan kalender Jawa yang jatuh pada tanggal 17 November 2017 pekan ini merupakan agenda rutin bagi panitia BBC komando Cak Anton untuk menyelenggarakan latpres bulanannya di area parkir Carrefour-Pekalongan. Sebuah event lomba burung berkicau yang sangat dinantikan kehadirannya oleh para kicaumania sekitaran Pantura sebagai ajang pembuktian kualitas gacoannya bertanding secara fairplay dengan berbagai gacoan sarat prestasi lainnya di bawah kawalan ketat tim Juri BnR Indonesia yang kompeten.

Meski digelar dimusim penghujan seperti saat ini tidak menjadi sebuah alasan fatal bagi kicaumania untuk tetap hadir dari berbagai kota sekitar mengusung gaco-gaco andalannya. Maka tak pelak, predikat sebagai gantangan angker khususnya untuk wilayah kota Pekalongan  semakin melekat melihat hingar-bingar kicauamania yang sangat meriah memenuhi arena gantangan BBC hingga sudut-sudut area ini.

Tema event kali ini panitia ingin mengangkat gejolak kenari mania dengan memberikan kemasan hadiah pembinaan serta hadiah tambahan yang mewah support dari Bunda SF guna dapat ramai kembali di event-event berikutnya. Benar adanya, pasukan kenari mania dari berbagai kota pun menyerbu lokasi BBC seakan tak mau mensia-siakan kesempatan emas ini untuk mengusung sederet gaco kenari andalannya.

Cak Anton selaku Ketua Pelaksana BnR BBC Pekalongan

Cak Anton selaku Ketua Pelaksana BnR BBC Pekalongan

Dikelas kenari A nama Pioner milik Onie PG lah yang berhasil finish sebagai jawara, namun kemenangannya tidak berjalan mulus, ia harus berduel ketat dengan Jabrik Jr besutan Kely/Ikhsan sebagai Duta KFC Pemalang yang juga tampak ngeyel untuk tampil sebagai pemenang. Lantunan panjang lagu kenarian, adu cengkok serta durasi kerja terjadi diatas gantangan hingga berbuah hasil akhir yang sangat tipis antara kedua pemenang tersebut untuk dinobatkan sebagai juara 1 dan 2 nya.

Abdul Blado buktikan kualitas Wasero merajai kelas kacer

Abdul Blado buktikan kualitas Wasero merajai kelas kacer

Bulgary SF komando Renie Kucay siap ramaikan kompetisi kicauan

Bulgary SF komando Renie Kucay siap ramaikan kompetisi kicauan

Sedangkan pada sesi kedua yakni dikelas kenari B, Duta KFC Pemalang mampu membalik keadaan lewat performa ciamik Kungfu Panda. Penampilannya mutlak mendominasi pertarungan dengan lebih unggul didurasi panjang lagu serta buka tutup ke tarikan berikutnya yang nyaris tanpa jeda hingga akhir penjurian bendera koncer A pun berkumpul dinomor 24 dibawah gantangan Kungfu Panda. “ Belalang Tempur juga masuk juara keempat tadi disesi B. Ya, over all amunisi bisa tampil optimal sebagai pemanasan untuk turun kembali hari Minggu besok di Piala Ebod Pekalongan,” tutur Krisna punggawa Dt. KFC Pemalang.

Hanung Adi buktikan kestabilan prestasi Trocok

Hanung Adi buktikan kestabilan prestasi Trocok

Kecut Arsene, MC muda berbakat yang siap mengawal event nasional

Kecut Arsene, MC muda berbakat yang siap mengawal event nasional

Aksi borong juara juga sukses dilakukan Bulgary SF pimpinan Renie Kucay sebagai pendatang baru lewat squad amunisi yang juga baru dikoleksinya ini. Nama Renie Kucay mungkin terdengar baru di ajang kicauan, tapi untuk kompetisi dikelas merpati namanya sudah melambung tinggi bahkan dikenal sebagai master seniornya. Dan saat ini ia pun mengembangkan sayap dengan memantabkan diri untuk juga terjun di dunia kicauan guna meramaikan persaingan hobi bergengsi wilayah Pantura. Sebuah awal yang bagus, mencoba peruntungan dikelas lovebird paud kedua amunisinya bernama Petrok dan Manohara mampu mendominasi tahta juara sebagai juara 1 & 3. Disempurnakan aksi sangar amunisi cucak hijau bernama Bayoned yang juga berhasil finish terbaik dikelas utama A. “ Semoga kedepan Bulgary SF makin jaya dan konsisten meramaikan kompetisi burung kicauan ini hingga skala Nasional,” ungkap Renie Kucay.

BnR BBC Pekalongan selalu memberikan yang terbaik untuk kicaumania

BnR BBC Pekalongan selalu memberikan yang terbaik untuk kicaumania

Tak kalah serunya persaingan dikelas kacer, Wasero milik Abdul Blado berhasil membuktikan kualitasnya sebagai salah satu burung kacer jawara dikelasnya meskipun berusia muda yakni baru lepas trotol. “ Wasero memang masih muda tapi sejak awal dulu ditangan saya, saya sudah optimis bahwa ia memiliki mental jawara,” jelasnya.

“ Terimakasih atas partisipasi serta dukungan seluruh teman-teman kicaumania yang telah hadir memeriahkan gelaran rutin bulanan BBC Carrefour sore hari ini. Meskipun mendadak muncul event lain yang bersamaan yang lokasinya juga tidak jauh dari sini, panjenengan semua tetap setia hadir di BnR, sekali lagi kami menyampaikan terimakasih serta mohon maaf apabila terdapat kekurangan dalam penyelenggaraannya tadi. Salam satu hati satu hobi, sampai jumpa di latber BBC hari Jumat pekan depan,” tutup Cak Anton dipenghujung gelaran. (kiky)

Baca Juga : Daftar Juara Latpres Legi BnR BBC – Pekalongan (17/11/2017)