1st ANNIVERSARY HBP SF – PONTIANAK KALIMANTAN BARAT

Foto Bersama Juri dan Panitia 1st Anniversary HBP SF

Mediabnr – Gelaran yang bertajuk 1st Anniversary HBP SF Minggu (11/03/2018) diserbu Kicau Mania dari pelbagai daerah diKalimantan Barat.

Seperti Agor Ibrahim dengan gaco Serinditnya Nuklir yang datang dari Kab. Kayong Utara mengatakan “Saya senang bisa bersilaturahmi dengan Kicau mania di Kota Pontianak apalagi Nuklir hari ini masih bisa membawa pulang kenang – kenangan trophy juara pertama”. Bahkan gelaran ini pun juga dihadiri oleh Mr. UJB serta Pak De Hartono yang datang dari kab. Landak dan Kab. Sanggau.

Nuklir milik Agor Ibrahim Persembahkan juara satu

Naga Hijau milik Konslet SF Ngamuk

Konslet SF yang membawa Serdadu squad Murai Batunya berhasil pegang kendali dikelas Murai Batu A. Sedangkan didua sesi selanjutnya Blorok milik Cak Udin serta Mr. Bien milik Togo yang keduanya dari Pandawa BC berbagi gelar juara pertama Blorok memimpin disesi B sementara Mr. Bien unggul disesi C.

Kemudian ditiga kelas Kacer, Rudal milik Joker SF Kaisar milik Ahien SF dan Bima Sakti milik Nofal SF adalah tiga jawara dimasing – masing sesi A, B dan C. Selanjutnya Love Bird Monic bisa catatkan gelar Hattrick karena ditiga kelas Love Bird juara pertamanya berhasil disapu bersih oleh burung milik Sempak Teles ini.

Jendral Muda milik Joker SF Ukir prestasi terbaik

Naga Hijau dan Mr. Sarimin milik Konslet SF dan Supriadi adalah dua gaco yang mampu bersaing dimasing – masing sesi A dan B. Sementara Gaco Cucak Hijau milik Joker SF yang diberi nama Jendral Muda tunjukkan performa maksimalnya dengan mengobral suara tembakakkan dari awal hingga berakhirnya penilaian ditambah lagi dengan gaya main disatu titik tangkringan sehingga dengan kelebihannya tersebut juri yang bertugas pun akhirnya menancapkan koncer kemenangan kepada Jendral Muda.

Monic milik Sempak Teles SF Mendominasi

Disesi Love Bird Paud, Jet Li milik Joker SF miliki kemenangan sempurna. Dan dikelas Serindit A Manok Training kepunyaan Konslet SF juga bisa finish diurutan pertama kejuaraan.

Duta Oriq SF kali ini berhasil cetak prestasi membanggakan dikelas Kenari A lewat aksi ciamik Mr. Dhoger. Sedangkan dikelas Kenari B, Dynamite dan Raja Gila yang keduanya milik Perdu BC  berhasil menjadi juara satu dan dua.

Erkatuna Sapta Lita (Tata HBP) Sang Komandan Gelaran

Didua kelas selanjutnya Kapas Tembak Halilintar milik Heru dan Cucak Rawa Andromeda milik Family SF berhasil memimpin kejuaraan     dimasing – masing kelasnya. Dan dikelas Campuran Besar dan Kecil, Pendekar Buta milik Nofal SF serta Jendral milik Ahien SF juga bisa raih kemenangan diposisi pertama.

Pandawa BC meraih Juara Umum Bird Club

Diakhir gelaran dengan bertambahnya kemenangan Mr. Tatto dikelas Pleci Open akhirnya bisa membuat Sempak Teles Unggul diperebutan Juara Umum Single Fighter. Sementara kemenangan Gendeng 002 milik Paul dikelas Pleci Palas juga bisa memuluskan laju Pandawa BC meraih Juara Umum Bird Clubnya.

Sempak Telas SF Bergelar Juara Umum Single Fighter

Peraih Door Prize Utama 3 unit motor

Erkatuna Sapta Lita (Tata HBP) selaku ketua panitia mengucapkan banyak terima kasih kepada Kicau Mania serta semua pihak yang telah mendukung sehingga gelaran 1st Anniversary HBP SF bisa terlaksana dengan lancar dan tak lupa Tata HBP pun berharap semoga HBP Single Fighter selalu kompak dan selalu bisa bersilahturahmi dengan Kicau Mania khususnya Kicau Mania diKalimantan Barat. ( Rizky Permadi )

Baca Juga : Daftar Juara 1st Anniversary HBP SF – Pontianak (11/3/2018)