Panitia Ketupat Cup Jatisrono Berkicau, Bersama Dua Juragan di Malam Acara Rapat dan Buka Bersama, Senin 13 Juni 2016

Panitia Ketupat Cup Jatisrono Berkicau, Bersama Dua Juragan di Malam Acara Rapat dan Buka Bersama, Senin 13 Juni 2016

MediaBnR.Com – Setelah sukses mengadakan event Ketupat Cup di tahun kemarin, ternyata membuat JTS Berkicau yang di gawangi Mr. Sikes dan kawan-kawan kembali akan meracik Ketupat Cup 2 pada 10 Juli 2016.

Lomba yang di kemas tanpa teriak ini mengandeng dua nama juragan. Yaitu Warsito Kusuma Mulia (toko emas) dan Anton Sinar Keduwang (toko mebel) di Jatisrono. Lomba dengan acuan juri-juri terbaik lintas blok akan menjadi salah satu kemasan ini menjadi yang wajib kicau mania ikuti.

“Ketupat Cup 2016 ini,  di gelar habis lebaran plus 5 hari, supaya para kicau mania yang mudik bisa mengikuti gelaran ini, di samping para perantau yang ingin memantau gacoan buat oleh-oleh di daerahnya masing-masing,“ kata Sikes yang di temani panitia JTS Berkicau.

Lomba ini tiket terjangkau dengan tiket Rp 70.000,- hadiah 1 juta rupiah, tiket Rp 50.000,- dengan hadiah Rp 600.000,- dan tiket Rp 40.000,- dengan hadiah Rp 500.000,-. Selain itu untuk juara 1-3 akan mendapatkan trophy exclusive dan akan di anugrahkan BC dan SF terbaik.

Di Wonogiri timur yang paling ramai adalah tiket di bawah Rp 100.000,-. Seperti pengalaman yang sudah -sudah kicau mania di tiket Rp 70.000,- dan Rp 50.000,- pastinya akan berbondong – bondong menyerbu gelaran. Ketupat Cup 2016 di prekdisikan akan full peserta baik local maupun dari daerah lain.

Sikes beserta panitia JTS Berkicau mengajak kicau mania untuk hadir di gelaran Ketupat Cup 2 Jatisrono yang bertempat di utara SD 2 Tajungsari, Jatisrono-Wonogiri, Jawa Tengah. (agus farrel)