KOMBAT'S Salatiga Ramaikan Kelas Borneo di Gelaran Ini

KOMBAT’S Salatiga Ramaikan Kelas Borneo di Gelaran Ini

Semarang (MediaBnR.Com) – Gelaran special Ramadhan Komunitas Murai batune Semarang (KOMBES) kali ini diadakan all BOB untuk semua kelas (11/6). Acara ini juga dibarengi dengan pembagian takjil secara gratis yang diberikan cuma-cuma oleh panitia kepada para peserta kicaumania sebagai bentuk kepedulian KOMBES kepada sesama juga bentuk amal komunitas ini yang dilakukan secara rutin selama bulan puasa ini. “Memang kita tiap latberan yakni hari selasa dan sabtu selama bulan puasa akan selalu menyediakan takjil, bagi siapa saja yang punya niat seperti ini kita buka lebar di Kombes ini untuk menyalurkannya terutama untuk para kicaumania yang meramaikan gelaran di tempat kita,” papar Tony Srondeng mendekati bedug maghrib.

Kelas love bird masih mendominasi digelaran ini, Ucil berhasil menguasai Kelas Love Bird B VIP dengan durasi ngekek yang panjang serta jeda waktu yang hanya hitungan detik menjadikan jagoan milik Dimaz Dinasty BC ini semakin mencorong. Kolaborasi yang sempurna di gelaran ini diantaranya ada Putri Bird dan Arjun-Jun menghasilkan karya terbaik dengan tampilan Zarima dan Pretty selalu menduduki posisi puncak di Kelas Kombes, Bintang dan Sejati bahkan Pretty berhasil menang nyeri. Juga hadir DBK Fortune yang terus pererat persaudaraan pimpinan Rudy berhasil tunjukan keseraman Nyi Lampir milik M. Mahfuth dikelas sejati dengan kawalan Gemini miliknya.

Dengan tujuan memanjukan kelas murai batu komunitas ini juga membuka kelas murai borneo alhasil dukungan dari berbagai komunitas pecinta murai gembung inipun merapat digelaran ini, salah satunya  hadir dari Salatiga dengan mengusung nama KOMBAT’S berhasil masuk 3 besar cuatkan Choki-Choki milik Tinus.

Di kelas lain yakni cucak hijau, selalu dikuasai oleh Bodonk SF dengan andalkan Senopati yang sudah teruji diberbagai gelaran. Entah itu siapa yang menyelenggarakan hingga independentpun Senopati selalu menjad yang terdepan. Sedangkan di kelas kacer juga dikuasai oleh komuniatasnya yakni KMS Yes You. Di Kelas Bintang cuatkan predator yang merupakan burung baru di cari stelan pasnya. Di kelas cendet selalu didominas oleh gaco milik Pandanaran SF Semarang dengan diwakilkan oleh Movistar sang jago yang tak kenal lelah meski dimainkan seminggu minimal hingga 3 kali. (LamBAnK)

BACA JUGA: Daftar Juara Ngabuburit With KOMBES (11/6/2016)


Movistar Selalu Ramaikan Kelas Cendet Dari Pandanaran SF

Movistar Selalu Ramaikan Kelas Cendet Dari Pandanaran SF

Bodonk SF Selalu Borong Juara Dimanapun Berada

Bodonk SF Selalu Borong Juara Dimanapun Berada

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Ucil Milik Dimas Dinasty BC Rengkuh Kemenangan Mutlak

Ucil Milik Dimas Dinasty BC Rengkuh Kemenangan Mutlak

 

Gemini Debutan Rudy DBK Fortune Sukses Kawal Nyi Lampir Milik Mahfud

Gemini Debutan Rudy DBK Fortune Sukses Kawal Nyi Lampir Milik Mahfud

 

KMS Yes You Terdepan di Kelas Kacer Andalkan Predator Milik Bima Aji Bejo

KMS Yes You Terdepan di Kelas Kacer Andalkan Predator Milik Bima Aji Bejo

 

Kolaborasi Putri Bird dengan Arjun - Jun Hasilkan Kemenangan Membanggakan Zarima & Pretty

Kolaborasi Putri Bird dengan Arjun – Jun Hasilkan Kemenangan Membanggakan Zarima & Pretty