Panitia Sigar Bencah BC

Panitia Sigar Bencah BC

Semarang (MediaBnR.Com) – Berawal dari gelaran yang sangat sederhana dengan tempat yang ala kadarnya akhirnya dedengkot Sigar Bencah BC mencari lokasi yang memadai dan dianggap cukup layak untuk menyelenggarakan latberan rutin tiap minggu juga gelaran Latpres sekalipun, dengan membangun gantangan permanen yang kokoh juga penyediaan lahan parker yang luas salah satu bentuk keseriusannya dalam hal memajukan kemajuan didunia perburungan.

“Melihat Animo peserta yang sangat luar biasa tiap minggunya hingga tak bisa menampung peserta karena kondisi gantangannya sangat minim dan lokasi yang sempit menggugah hati saya untuk lebih serius memenuhi permintaan kicaumania tersebut, dan akhirnya saya putuskan untuk pindah lokasi di atas tanah saya yang cukup luas dengan mendirikan gantangan sendiri secara permanen. Dan Alhamdulillah perjuangan saya tidaklah sia-sia banyak kicaumania yang nyaman melatih burungnya di Sigar Bencah BC ini,” ungkap Abbas penyelenggara tunggal gelaran Sigar Bencah BC.

Latber sore ini (24/4/2015) dengan cuaca yang mendung menjadikan udara disekitar gelaran terasa sejuk para kicaumania sangat nyaman mengikuti dari sesi pertama hingga usai, masuk dalam kelas Best Of The Best kali ini ada 3 kelas burung yakni love bird, kacer dan kenari.

Orla Pram Cuatkan Gaco Baru Jenis Lutino

Orla Pram Cuatkan Gaco Baru Jenis Lutino

Sasi gaco andalan Lingga berhasil memimpin di kelasnya, dengan rajin ngekek juga serta terbanyak durasi tembak panjang yang dikeluarkan menjadikan sasi lovebirdnya nampak paling menonjol di antara puluhan lawan-lawannya sehingga layak mendapatkan koncer A mutlak. Sedangkan dikelas Kacer berhasil genggam oleh KTM andalan Indra dari 239 SF dan dikelas Kenari BOB berhasil dikuasai oleh Bokun milik Sandi Y Pudak Payung semua nama tersebut yang berhasil memimpin dikelas BOB sore ini.

Banyak dikunjungi peserta dari luar kota dari komunitas pleci mania meramaikan gelaran ini, tak sia-sia jauh-jauh merangsel burung andalannya si Mahaguru gaconya moncer di latber ini, “Saya dengar dari kawan kalau di Semarang ada latber baru yakni Sigar Bencah yang katanya hadiahnya lebih dan tempatnya nyama.,Saya buktikan sendiri jauh datang dari kota Wali dan ternyata benar apa yang dipromosikan kawan saya. Bahkan hadiah yang saya terima dengan tiket Rp. 15.000,- bisa lebih dari Rp. 150,000,- yang saya terima, gelaran seperti ini yang kita dambakan selama ini,” ucap Anto yang membawa harum nama pleman Demak.

Mahaguru Kuasai Kelas Pleci Debutan Anto Demak

Mahaguru Kuasai Kelas Pleci Debutan Anto Demak

 

Aris CBS Jr Mocer With Lakone

Aris CBS Jr Mocer With Lakone

Juga ditempat ini satu-satunya latber di kota Atlas yang berani membuka kelas ciblek, dan ternyata animo peserta burung yang sempat dipandang sebelah mata ini cukup luar biasa bisa mencapai 20 lebih pesertanya kali ini. “Kami sangat berterimakasih kepada penyelenggara Sigar Bencah BC berani dan mau membuka kelas Ciblek seperti yang kami harapkan, karena selama ini kita komunitas Ciblek Brotherhood Semarang (CBS Jr) susah mendapatkan ajang untuk melatih gaco kita dan bisa berkumpul bersama tiap minggunya,” tutur Aris yang berhasil rebut juara runner up dengan andalkan Lakone. (lamBanK)