Panitia AKBP BC (Foto: Stefanus/mediabnr.com)

Panitia AKBP BC (Foto: Stefanus/mediabnr.com)

Surabaya (MediaBnR.Com) – Beberapa kali ganti manajemen, kini gantangan yang berlokasi di Kalijudan Merr, Surabaya, Jawa Timur ini ingin menjadikan tempat tersebut sebagai salah satu gantangan favorit kicaumania Surabaya dan sekitarnya. Begitu pula dengan kalangan grass root, tak luput dari perhatian panitpa juga. Kini, di tangan H Farhan dengan bendera AKBP BC, gantangan tersebut ingin dijadikan milik semua kalangan. Bahkan kicaumania akar rumput sekalipun.

Berbagai konsep dan kemasan selalu diberikan panitia AKBP BC. Tak terkecuali latpres rutin, bahkan pekan kemarin (21/9/2014), panitia sukses menggelar latpres yang mampu menyedot peserta dari beberapa daerah. Bahkan satu diantaranya dari Jember, yang bertandang ke salah satu teman kicaumania Surabaya akhirnya menurunkan gaconya.

Panitia AKBP BC (Foto: Stefanus/mediabnr.com)

Panitia AKBP BC (Foto: Stefanus/mediabnr.com)

Meski beberapa lokasi digelar hal serupa dengan kemasan yang lebih meriah. Namun animo peserta tak kalah luar biasa. Hal ini terbukti di Kelas Lovebird dan Cucak Hijau, hingga dibuka tiga kelas dan satu kelas BOB dengan tiket gratis.

Di Lovebird A, nama Bianglala milik Pak De menguasai puncak podium. Sedangkan di Cucak Hijau A. Lorenzo, gaco Aldi mampu melibas rivalnya. Dari 12 kelas yang dibuka panitia, klasemen juara tak ada juara yang abadi.

Melihat suksesnya latpres pekan kemarin, H Farhan selaku ketua panitia menghaturkan permohonan maaf apabila ada pelayanan yang kurang berkenan dari panitia. Dan Ia pun tak lupa mengundang kicaumania Surabaya dan sekitarnya untuk hadir di latber AKBP BC setiap Senin sore dan Minggu. (Stefanus)