Tiara Dikawal Ababil SF juara ke-2

Tiara Dikawal Ababil SF juara ke-2

Solo (MediaBnR.Com) – Sebelum yel-yel supporter pasukan Garuda vs Malaysia dihelat di GOR Manahan Solo, Selasa 6 September 2016, komunitas burung berkicau PJSI menggelar lomba burung berkicau. Keamanan dan supporter pasukan Garuda bola pun sebelumnya menikmati kicau burung dulu karena pertandingan bola dimulai jam 21.00 WIB, sedangkan lomba burung dimulai jam 14.00 WIB dan tempatnya satu lokasi di GOR Manahan Solo.

Pertandingan burung berkicau tak kalah asyiknya dari sepak terjang Boah Salosa yang piawai membobol gawang Malaysia. Lomba kali ini dihadiri sekitaran 500 lebih peserta baik dari Solo, Sragen, Wonogiri, Karanganyar, Lombok dan Klaten. Mr. Andry Gethuk yang tergabung dalam LA BC, semakin stabil dengan gacoan kacer Teh Poci. Keberhasilan ini mempertegas bahwa gacoan Teh Poci stabil juara.

Kacer Teh Poci Kembali Juara

Kacer Teh Poci Kembali Juara

Crew Scorpio SF

Crew Scorpio SF

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Cucak Hijau Oshama Terbaik di Kelasnya

Cucak Hijau Oshama Terbaik di Kelasnya

Di kelas cucak hijau, ada nama Oshama yang berhasil raih juara pertama di Kelas VIP. Oshama adalah milik Bom-Bom Solo. Burung ini sebelumnya juara di latpres Pertamaks Kartasura, juara pertama di Donohudan, New Perwira juara 2, VOC Cemani juara 1, Balekambang juara 3 dan berlanjut juara di gelaran siang ini.

Banyaknya peserta dan penonton menambah seru dan asyiknya lomba ini. Adrian Bird Farm kembali tampil juara lewat gacoan hasil breedingnya. Nama love bird milik Adrian Bird Farm adalah Rachel dan Isiana. Kesuksesan Adrian Bird Farm berkat perawatan yang rutin dan hasil dari trah burung ngekek berdurasi panjang yang dimilikinya.

Adrian Bird Farm Makin Solid

Adrian Bird Farm Makin Solid

Lindu Aji BC hadir di PJSI Manahan

Lindu Aji BC hadir di PJSI Manahan

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Tak ketingalan, Ababil SF yang berhasil membawa pulang trophy. Keberhasilan ini lewat penampilan love bird Tiara yang kali ini langsung dikawal Totok Ababil SF Solo. Durasi Tiara saat bunyi sekitar 30 detik up dan diulang-ulang dengan volume yang keras. Tak ayal burung hasil breeding ini raih juara ke-2.

Ngekek-nyeklek dan berdurasi panjang diperlihatkan gacoan love bird Twister milik Agung Scorpio SF. Alhasil Twister berhasil menjuarai kelas utama Love Bird VIP dan juara ke-3. Twister selain rajin bunyi juga nembak panjang sekitar 1 menit up.

Konoha Siap ke Dandim Cup Karanganyar

Konoha Siap ke Dandim Cup Karanganyar

Di kelas cendet yang biasa sepi peserta, kali ini dihuni 27-an peserta. Cendet Doa Ibu gacoan Sutrisno Kesit berhasil menangi Kelas Cendet VIP. “Ini merupakan pemanasan Doa Ibu sebelum turun di Dandim Karanganyar 11 September nanti,“ terang Sutrisno.

Dampak dari hiburan hobi burung berkicau sangatlah luar biasa. Diantaranya para kicau burung mau breeding burung dan membuka lapangan pekerjaan seperti pembuatan sangkar, exstra fooding, obat dan krodong maupun asesoris lainya. (agus farrel)