BnR Brawijaya

Area Parkir tetap rapi meski suasana ramai

MediaBnR.com,Surabaya – Latberan biasanya digelar setiap hari kamis di Gantangan BnR Brawijaya ini, namun dikarenakan pada hari ini, , Kamis (07/03) bertepatan dengan libur hari raya Nyepi, makan Budi Robot dan Panitia mengisinya dengan Latber Special Libur Nyepi.

Diakui oleh Budi Robot selaku owner, untuk suasana di lomba tersebut bisa dibilang diluar prediksi. Sebab jika prediksinya, yang akan hadir di lomba kali ini tak akan begitu ramai. Akan tetapi pada kenyataannya, malah sebaliknya, kicau mania yang hadir mencapai sekitar 800an kontestan jauh lebih ramai dari prediksinya meski sempat dibasahi hujan.

“Bersyukur sekali, lomba hari ini bisa seramai ini, kelas kelas lovebird tetap paling diminati, smua kelas full, kelas Cucak Ijo A, B Full, begitu juga Kelas Murai Batu, peserta juga tertib. Pokoknya hari ini special sekali, trima kasih Kicau Mania, smoga BnR Brawijaya tetap selalu bisa memberikan yangterbaik” kata Budi Robot.

Selain itu, menurut sejumlah kicau mania yang hadir, mereka sengaja datang dengan tanpa memesan tiket terlebih dahulu, sebab diantaranya mengaku baru tau saat diajak rekannya untuk ke arena gantangan BnR Brawijaya. “kebetulan libur di rumah gak ngapa ngapain, eh temen ngajak ke lomba, ya sekalian ngelomba juga lah. Kebetulan disini tempatnya aman, nyaman, fasilitas lengkap dan sekitarnya bersih, toilet jg bersih, teduh lagi susananya, pokoknya bikin betah disini, tapi sayang saya kalah om. Ujar eki kicau mania asal dinoyo Surabaya dengan tertawa.(Den!)

Daftar Juara Libur Nyepi (7/3/2019)

sesi kelas lovebird

sesi kelas Cucak Ijo

Kicau Mania harus berdesakan untuk mendapatkan tiket.

fasilitas yang nyaman bikin betah pengunjungnya