SULHAN SINAR BARU

Mediabnr – Besar dari keluarga penggemar burung, Sulhan, kini menjelma menjadi kicau mania dengan segudang talenta. Setelah sukses di dunia breeding, kini Sulhan mencoba berkonsentrasi di dunia kicauan. Lama tak terdengar dengan murai batu papan atasnya The Gunners, kini ia kembali menggeluti hobi lamanya main kenari.

Pada lomba akbar Nanjung 105 Cup di Purwakarta (3/2), dua kenari besutannya, Commando dan BCL, tebar kemenangan. Tampil elok meski cuaca ekstrim, dua gaconya tersebut berhasil curi perhatian. Meski berusia muda, Sulhan bisa disebut pemain lawas, karena pengalamannya menggeluti dunia burung sudah cukup lama. Kehadirannya di kancah perkenarian menjadikan kelas ini, seru dan ketat persaingannya.

“Saat ini fokus dulu dengan kenari, sambil menunggu beres mabung murai batu dan anis merah. Main kenari itu indah, selain itu kenari mempunyai karakteristik yang unik, salah sedikit dalam merawat atau menyetingnya bisa berubah kinerjanya di lapangan,” ujarnya. Meski new comer di kelas kenari, lewat amunisi berkelas yang dimilikinya, belum genap dua bulan, namanya di kenari mania langsung melejit sebagai pemilik kenari hebat. Welcome Sulhan di dunia kicauan kota kembang.(Ricky)