Merapi Gebrak di Kelas MB Jayakarta

Lewat Merapi nyaris rebut terbaik di Mb, Bawa Mr. Joss dibawah komando  Mr. Holik, kembali berkibar

Lewat Merapi nyaris rebut terbaik di Mb, Bawa Mr. Joss dibawah komando Mr. Holik, kembali berkibar

MediaBnR – Kehandalan Mr. Joss  Lampung di murai batu kembali dibuktikan lagi saat turun di even bergengsi nasional Jayakarta Cup, (06/11) di Lapangan Banteng  Jakarta Pusat.  Merapi kembali membuktikan sebagai salah murai batu papan atas nasional yang  sangat diperhitungkan. Sebelumnya Nama Merapi menghebohkan nasional saat bertarung di Presiden Cup IV, pasalnya dikelas bergengsi Wakil Presiden berhasill merebut juara pertama dan berhak menggondol 40 juta. Sedangkan saat turun di Jayakarta Cup dan turun dikelas paling bergengsi murai batu Jayakarta yang memperebutkan hadiah utama 30 juta harus puas  diurutan ketiga. Pertarungan keras dikelas murai batu bergengsi Jayakarta, memaksa  bendera favorit A berceceran di 4  murai batu.  Merapi pun mendapatkan 1 merah dan 4 biru untuk merebut juara ketiga dan nyaris juara pertama seandainya nilai biru dihitung 40 dan aturan saat ini di BnR biru bernilai 20.

Walaupun kalah akan tetapi cukup puas  mampu bersaing dengan jawara-jawara murai batu terbaik nasional dan semakin melambungkan nama Mr.  Holik sebagai salah pesaing terberat di kelas murai batu berkat aksi jawara-jawaranya  yang cukup membanggakan dilomba.

Holik terkenal sebagai mana di murai batu, jagoannya tak hanya Merapi, melainkan banyak yang berkelas berlabel nasional. Seperti Sadam yang kali ini tampil kurang maksimal. Belum lagi nama Bento, Sniper serta Napoleon dan Bazoka yang lagi mabung.  Terakhir nama Sniper yang saat bersamaan diturunkan dilomba di Lampung berhasil merebut 2 kali juara pertama. (Yudi)