Suasana Gantangan GPBC

Mediabnr – Gelaran latber Graha Padma BC sukses dilaksanakan pada hari Rabu (21/2) di Hal. Parkir The Club, Graha Padma-Semarang. Antusias para kicaumania sangat besar untuk menghadiri gelaran kali ini ditambah cuaca yang cerah dan nyamannya lokasi menambah peran penting bagi para kicaumania.

Kelas lovebird lagi-lagi menjadi penyumbang peserta terbanyak, 6 sesi kelas yang disediakan oleh panitia semua rata-rata full gantangan. Mylbaku menjadi bintang pada gelaran kali ini. Gaco andalan Surya SF dari Jatisari ini tampil prima, Mylbaku berhasil mencuri perhatian juri berkat ngekek panjangnya dengan durasi kerja diatas rata-rata. Tak pelak dua tropy juara pertama sekaligus berhasil dibawa pulang untuk menyabet predukat double winner.

Surya SF bersinar bersama Mylbaku

Memet sukses bersama Bintang

Predator SF yang dikomando langsung oleh Bobby sang punggawa menuai kesuksesan dikelas kacer dan murai batu. Ramones tampil perkasa mengeluarkan isian komplit dengan volume dahsyat disertai gaya khas kacer yang eksotis, membuat Ramones sukses menyabet juara pertama dikelas kacer Club. Dan rekan se timya Mr. Adji yang menurunkan murai batu Salero juga sukses menyabet juara pertama dikelas murai batu Club lewat bongkaran materi lagu serta kinerjanya yang tak mampu diikuti rival.

Predator SF sapu bersih kelas Kacer dan Murai Batu

Dipenghujung acara ditutup dengan kelas lovebird Dacon. Bintang gaco andalan Memet juga sukses pada gelaran kali ini dengan kekean panjangnya sukses dibawakan secara berulang-ulang mampu membuat Bintang meraih juara 1 & 4. “ Terimaksih kepada rekan-rekan kicaumania yang turut hadir meramaikan latber hari ini dan mohon maaf bila ada kesalahan saat berlangsungnya gelaran,” tutup Mr. Dwi Wibowo selaku ketua Graha Padma BC. (sandy/kiky)

Baca Juga : Daftar Juara Latber Graha Padma BC – Semarang (21/2/2018)