Piala Independent Champion Pekalongan

Wakil Walikota Pekalongan hadir jalin silaturahmi dengan kicaumania

MediaBnR-Pekalongan, Stadion Kraton-Pekalongan kembali menjadi saksi persaingan sengit jawara-jawara kicaumania dari berbagai penjuru kota dalam mengikuti helatan akbar lomba burung berkicau Piala Independent Champion, Minggu (25/10). Di bawah komando Giman selaku Penanggung Jawab gelaran, didukung Yani sebagai Ketua Panitia, Wisnu selaku Ketua Pelaksana dan sederet jajaran panitia solid lainnya, event yang sempat mundur sekitar 3 pekan ini berlangsung meriah dan meraih sukses.

Nawangga Single Fighter dan Intan Sakti Team menjadi salah satu tokoh utama dalam cerita sejarah lomba hari ini, dimana keduanya sukses tampil sebagai yang terbaik untuk menduduki puncak podium juara umum. Nawangga, crew solid pimpinan Adip asal kota Weleri yang begitu all out berjuang lewat sederet amunisi andalannya mampu membuktikan kualitas sebagai satu-satunya kandidat Single Fighter terkuat dalam perebutan tahta bergengsi ini. “ Alhamdulillah, semuanya tak luput dari hasil kerja keras temen-temen kicaumania semua yang telah mensupport Nawangga SF hari ini,” pungkas Dwi selaku garda terdepan Nawangga SF di lapangan.

Adip Nawangga SF Weleri angkat tropy juara umum Single Fighter

Dwi sukses kawal kemenangan Nawangga SF

Demikian halnya dengan Intan Sakti Team asal kota Kendal pimpinan Om Febi yang juga tampak begitu dominan dalam pengumpulan pundi-pundi point pertarungan di level persaingan Bird Club terbaik. Sederet amunisi gacoannya sukses meraih hasil optimal, diantaranya lewat torehan kemenangan Tombo Ati yang nyaris menyabet predikat double winner dikelas kacer. “ Berarti tidak salah pilih saya take over burung ini, meskipun belum sampai mendarat di markas besar Intan Sakti, gaco baru yang saya beri nama Tombo Ati ini langsung membuktikan kualitasnya. Semoga tambah stabil lagi kedepannya,” jelas Om Febi sang punggawa.

Intan Sakti komando Om Febi raih juara Bird Club, Tombo Ati nyaris nyeri

Sebagai salah satu partner Intan Sakti Team yang juga ikut berperan penting dalam kemenangan juara umum BC di laga hari ini tercatat nama Dicky punggawa Boja Mandiri SF lewat hasil prestasi yang sukses ditorehkan oleh Wono Sakti, kacer besutannya yang juga menyumbangkan point juara di podium 1 dan 3. Sejak awal menekuni kompetisi hingga detik ini nama Wono Sakti selalu stabil mendulang kemenangan, diantaranya pada laga sebelumnya saat Wono Sakti terjun di lomba di kota Salatiga ia berhasil mengantongi podium juara 1 dan 2.

Wono Sakti milik Dicky Boja Mandiri SF kian bersinar

Boja Mandiri SF support Intan Sakti Team

Sama halnya dengan murai batu Manteb, amunisi sarat prestasi milik Adji SMF Semarang yang juga tak mau ketinggalan mensupport point mutlak lewat kemenangannya disesi Executive. Roll tembak panjang-panjang dengan bongkaran materi isian bervariatif menjadi andalannya untuk membanggakan bendera Intan Sakti Team. “ Alhamdulillah, menang lagi Om,” cetus Irvi sang Joki cilik menemani penampilan Manteb.

Adji usung kualitas dahsyat Manteb

Disusul aksi kemenangan yang diukir oleh Janoko Ireng, anis merah polesan Tony Villa Real-Semarang yang menyumbangkan point mutlak disalah satu sesi yang dilakoninya. “ Kestabilan Janoko Ireng kembali tak terbantah, dimana setiap laganya selalu aktif mendulang prestasi di podium 3 besar,” tandas Didik sang mekanik.

Janoko Ireng milik Tony Villa Real stabil di tahta juara

Sementara Bintang Meteor debutan Joko Sutet-Duta Radjawali Indonesia juga berhasil mempertahankan predikat juaranya di sini. Setelah pekan lalu di gelaran Latpres Gebyar Anniversary Ciblek Pekalongan namanya tampil sebagai juara 1 dan 2, hari ini ia kembali membuktikan kualitas jawaranya untuk tampil sebagai yang terbaik dikelas utama murai batu VIP 36G.

Bintang Meteor dan Jupiter besutan Joko Sutet tetap stabil

“ Terimakasih atas partisipasi dan dukungan seluruh kicaumania, jangan lupa kami tunggu kehadirannya kembali besok hari Kamis (29/10) di sini dalam gelaran Latpres Road To Anniversary KAW Team, sampai jumpa,” tutup Wisnu mewakili seluruh jajaran panitia yang bertugas. (kiky)

Mr. Giman & Mr. Joko Sutet

Febby, miss kicaumania aktif memeriahkan setiap gelaran lintas kota