♦ Pajajaran Enterprise

Kehadiran Bang Boy Bergabung Bersama Kicaumania Pajajaran

Kehadiran Bang Boy Bergabung Bersama Kicaumania di Pajajaran (Foto : Abak)

Bogor (MediaBnR.com) –  tempat latberan yang terletak di Jl. Raya Parung Banteng-Bogor ini menjadi tempat pilihan bagi kicaumania dalam melatih gacoannya. Selain lokasi yang memadai, rasa persahabatan tetap menjadi prioritas nomor satu disini. Hal yang lebih menariknya pajajaran Enterprise disambangi bang boy untuk melatih gacoannya. Kedatangan bang boy ini juga dikarenakan lokasi tidak jauh dari rumahnya, Ujar bang boy.

Kacer Wakwaw Berada di Posisi Pertama

Beberapa jawara kacer saling mendapatkan posisi teratas. Dikelas kacer pajajaran, penampilan Wakwau berhasil memperoleh peringkat pertama. Performanya yang stabil dengan pemilik Apip PBR BC ini memang tidak perlu diragukan lagi. Untuk posisi kedua direbut oleh Anak Tuyul miliknya Ian Tom’z. Sengitnya persaingan di sesi kedua, perlawanan Anak Tuyul untuk merebut peringkat pertama tidak sia-sia. Staminanya yang stabil adalah salah satu kunci kemenganannya.

Tampak Kicaumania Sedang Menikmati Latberan

Sama halnya dikelas Lovebird, Sinden Ayu yang mewakili Liwets SF ini berhasil berada pada puncak pertama dikelas pajajaran. Kemenangan Sinden Ayu ini juga berkat Agogo A55 yang digunakannya. Namun pada sesi berikutnya, posisi pertama direbut oleh Andini dengan pemilik Ian Tom’z.

Banyaknya tempat latberan yang ada dikota bogor ini, semoga akan membuat kicaumania akan lebih semangat dalam hal meningkatkan kualitas gacoannya. Agar kedepannya nama kota bogor dapat terangkat atas prestasi-prestasi yang didapatkan untuk berlaga ke kancah nasional. Salam Jabat Erat *Abak