LATPRES MALAM BnR SAMBISARI, KALASAN, JOGJA (11/11)

Suasana Gantangan Tampak Mewah Setelah di Renovasi

Suasana Gantangan Tampak Mewah Setelah di Renovasi

Mediabnr – Iwan Sanubari selaku pemilik dan pengelola BnR Sambisari semakin mantap mengelola gantangan tersebut. Gantangan yang berlokasi di utara Candi Sambisari semakin nyaman dikunjungi peserta setelah di renovasi. Jadwal latihan jatuh pada hari Selasa sore, Jumat sore serta Sabtu malam. Pada latpres gantangan malam kali ini, panitia membuka 12 sesi yang di isi kenari dan lovebird.

Di sesi pertama, Frozen milik Agus Gombal Amoh membuka kemenangan. Penampilan Frozen cukup gemilang dengan durasinya yang panjang serta rajin berhasil menempati posisi juara 1 dikelas Paud A. Sedangan di kelas Paud B, Erick rekan satu teamnya Agus dengan gacoannya HK juga sukses merebut posisi utama setelah mengungguli Gado-gado jago Restu Randusari.

Inem Besutan Defri Rizal Sambego - The Winner Kelas Bebas BOB

Inem Besutan Defri Rizal Sambego – The Winner Kelas Bebas BOB

Dikelas lovebird dewasa, Aksi Inem punya Defri/Rizal tampil garang dengan durasinya yang cukup panjang berkali-kali serta volume kencang berhasil mengumpulkan point tertinggi dan berhak memboyong gelar juara 1 dikelas lovebird A. Inem kembali turun di kelas Bebas BOB dan masih mampu menyabet gelar juara 1.

Penyo - KN Mendoan Raih Juara 1 Kelas Bebas A

Penyo – KN Mendoan Raih Juara 1 Kelas Bebas A

Agung Naga Bintang BC berhasil menghantarkan gaconya bernama Rocker di tangga juara. Penampilan Rocker cukup ciamik nyaris tak terbendung lawannya hingga menorehkan prestasi yang gemilang dengan merebut gelar juara 1 di kelas Kenari Std Kecil A dan B. Sedangkan di kelas kenari std kecil BOB, Rocker penampilannya sedikit menurun dan terpental di urutan 3 besar. Yoga JMRT juga tak kalah dalam mendulang prestasi. Dengan gaconya Buto Ijo mampu mengimbangi Rocker hingga finish di urutan 2 dikelas std kecil A.

Yoga JMRT - Buto Ijo Sabet Runner Up Kelas Std Kecil A

Yoga JMRT – Buto Ijo Sabet Runner Up Kelas Std Kecil A

Penyo pencetak kenari prestasi dari Berbah, Sleman kali ini menurunkan gaco baru yang diberi nama Mendoan langsung melesat diposisi puncak. Penyo mengungkapkan “ Mendoan baru pertama kali mencoba gantangan malam, Alhamdulilah mau tampil maksimal”.

Iwan Sanubari Beserta Juri BnR Sambisari

Iwan Sanubari Beserta Juri BnR Sambisari

Iwan Sanubari kembali menggalang dukungan kicau mania di gelaran Road to BnR Solo Raya Cup pada tanggal 19 November 2017 yang akan di laksanakan di Jatinom, Klaten. Sedangkan Event BnR Solo Raya Cup akan di gelar di Taman Balekambang, Solo pada tanggal 3 Desember 2017. Kami mohon doa restu, partisipasi serta dukungannya. (TOBIL)

Baca Juga : Daftar Juara Latpres Gantangan Malam BnR Sambisari, Kalasan – Jogja (11/11/2017)